Tak Sekadar Berkeringat, Ini Gejala Gangguan Kecemasan Pada Pria yang Sering Diabaikan

Tak Sekadar Berkeringat, Ini Gejala Gangguan Kecemasan Pada Pria yang Sering Diabaikan

Gejala Gangguan Kecemasan-Freepik-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Gejala gangguan kecemasan pada pria umumnya serupa dengan wanita, meskipun respons individual bisa berbeda-beda. 

Namun, penting untuk menyadari bahwa gangguan kecemasan adalah masalah kesehatan mental yang serius dan tidak dapat sembuh dengan sendirinya. Kecemasan bukanlah sesuatu yang memalukan atau tanda kelemahan pada pria. 

Gangguan ini membutuhkan penanganan segera agar tidak berdampak negatif pada kehidupan sosial dan emosional.

Faktor-faktor yang Menyebabkan Gangguan Kecemasan pada Pria

Pria cenderung kesulitan dalam menyatakan perasaan tidak nyaman yang mereka alami. Banyak pria memilih untuk menahan perasaan tidak nyaman tersebut.

BACA JUGA:Mengenal Anhedonia Komplikasi dari Gangguan Kesehatan Mental

BACA JUGA:8 Cara Mencegah Gangguan Kesehatan Mental, Mudah Dilakukan!

Namun, kecemasan ini memiliki risiko untuk berkembang menjadi depresi. Pria dapat mengalami kecemasan dan depresi dalam berbagai fase kehidupannya karena beberapa faktor, antara lain:

  • Beban kerja yang berlebihan yang menyebabkan stres.
  • Masalah dalam lingkup keluarga.
  • Pengalaman traumatis.
  • Penurunan alami tingkat hormon.
  • Kehadiran penyakit penyerta seperti diabetes atau penyakit jantung.

Gejala Gangguan Kecemasan pada Pria yang Perlu Diketahui

Tidak semua gejala gangguan kecemasan pada pria dapat diidentifikasi dengan adanya keringat di telapak tangan atau perasaan khawatir yang timbul. 

Gejala gangguan kecemasan pada pria bisa jauh lebih kompleks daripada hanya merasa cemas dan takut. Berikut adalah beberapa gejala lain yang penting untuk diperhatikan:

BACA JUGA:5 Gangguan Kesehatan Mental Paling Berbahaya, Harus Diwaspadai

BACA JUGA:8 Cara Memulihkan Gangguan Kesehatan Mental Anxiety Tanpa Obat, Tak Perlu Khawatir!

1. Rasa Takut yang Berlebihan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: