PLUT Layani Perizinan Usaha di CFD, NIB Bisa Jadi Seketika
Layanan PLUT Purbalingga pada gelaran Car Free Day (CFD), Minggu (21/9).-Alwi Safrudin/Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID – Layanan perizinan usaha yang dibuka Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (PLUT KUMKM) di Car Free Day (CFD) Purbalingga mendapat respons positif masyarakat.
Konsultan PLUT KUMKM, Yunar Cerdinan menyebut, setiap kali dibuka lebih dari 10 pelaku usaha memanfaatkan layanan tersebut.
"Antusiasme masyarakat lumayan bagus. Sejak dibuka selalu ada yang datang. Mereka juga sekaligus konsultasi," ungkapnya, Minggu (21/9).
Layanan yang diberikan beragam, mulai dari perizinan, konsultasi usaha terkait pemasaran, produksi, kelembagaan, SDM hingga pembiayaan. Yang paling banyak dicari adalah layanan perizinan, terutama Nomor Induk Berusaha (NIB).
BACA JUGA:CFD Kemasan Baru, Warga Disuguhi Street Run Hingga Layanan Pesan Suara
Menurut Yunar, pembuatan NIB sangat mudah. Cukup dengan KTP dan nomor WhatsApp, pelaku usaha sudah bisa langsung mendapatkan NIB. "Kalau sistem lancar, bisa langsung jadi dan langsung dapat file print out," jelasnya.
Selain NIB, PLUT juga melayani pengurusan izin edar atau PIRT. Hanya saja, hal itu bergantung pada kelengkapan persyaratan.
"Persyaratannya lebih ke stiker atau label kemasan, apakah sudah sesuai atau belum. Kalau sudah sesuai, langsung dibuatkan," tambahnya.
Layanan PLUT di CFD dimulai pukul 06.00 hingga 09.00 WIB. Kebanyakan pelaku usaha yang datang bergerak di bidang makanan, kerajinan, dan budidaya hewan.
BACA JUGA:Dinpendukcapil Bakal Rutin Buka Loket Adminduk Pada Gelaran CFD
Salah satunya Muhammad Fathulbari, warga Purbalingga Lor. Ia membuat NIB untuk usaha manggleng pedas manis yang sudah dijalankannya selama setahun. Selain itu, ia juga berkonsultasi mengenai izin, produksi, dan penjualan.
"Disini mudah aksesnya. Saya masih awam terkait izin, kalau harus datang ke kantor waktunya tidak memungkinkan. Hari Minggu bisa sambil jalan-jalan di CFD," katanya.
Menurutnya, keberadaan PLUT di CFD sangat membantu pelaku usaha kecil untuk lebih mudah mengurus perizinan. (alw)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
