Begini Cara Mengganti Oli Motor Matic Secara Mandiri yang Benar
Begini Cara Mengganti Oli Motor Matic Secara Mandiri yang Benar-Pinterest -
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Mengganti oli motor matic sendiri merupakan keterampilan yang berguna bagi para pemilik sepeda motor. Meskipun terdengar menantang, praktik ini sebenarnya tidak begitu sulit jika dilakukan dengan hati-hati dan tepat.
Oli Motor sangat penting untuk diganti secara berkala. Seiring dengan penggunaan sepeda motor, kualitas oli mesin secara bertahap akan menurun. Oli akan terkontaminasi oleh partikel kotoran dan zat-zat lainnya yang terkumpul selama proses pembakaran.
Selain itu, sifat kimia oli juga akan berubah, mengakibatkan penurunan kemampuan pelumasan mesin. Akibatnya, mesin akan mengalami gesekan yang berlebihan dan lebih cepat mengalami keausan jika tidak dilumasi dengan baik.
Ada beberapa tanda yang menunjukkan bahwa saatnya untuk mengganti oli motor matic. Pertama, perhatikan suara mesin yang semakin keras dari biasanya. Ini bisa menjadi indikasi bahwa oli sudah tidak mampu melumasi mesin dengan baik.
BACA JUGA:3 Spesifikasi Motor Matic Honda Vario 150 yang Menjadi Favorit Banyak Orang
BACA JUGA:Terus Berinovasi, Inilah Fitur Motor Matic Honda BeAt Terbaru yang Semakin Luar Biasa
Selain itu, perubahan warna dan tekstur oli juga menjadi petunjuk penting. Oli yang sudah kotor akan berwarna hitam pekat dan encer, sementara oli yang masih baik akan berwarna kecokelatan dan lebih kental.
Sebelum memulai proses menggantu oli secara mandiri pada motor matic, maka penting bagi anda untuk memahami tips mengganti oli yang benar. Berikut beberapa cara mengganti oli motor matic secara Mandiri yang Benar:
1. Siapkan Oli dan Perlengkapan Lainya
Mengganti oli motor matic secara mandiri adalah keterampilan yang bermanfaat bagi pemilik sepeda motor yang ingin merawat kendaraannya sendiri. Meskipun terdengar rumit, dengan panduan yang tepat dan peralatan yang sesuai, proses ini dapat dilakukan dengan mudah di rumah.
Langkah pertama sebelum memulai proses penggantian oli adalah menyiapkan semua peralatan yang diperlukan. Pastikan untuk memiliki oli motor baru yang sesuai dengan spesifikasi kendaraanmu. Selain itu, pastikan juga untuk menyiapkan peralatan dan kunci yang diperlukan, antara lain:
1. Kunci Ring 12/Kunci Shock Ukuran 12: Digunakan untuk membuka baut penutup oli dan baut penutup filter oli.
2. Corong: Digunakan untuk menuangkan oli baru ke dalam mesin dengan tepat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

