Tugu Lilin Cilacap Direnovasi dengan Desain Baru

Tugu Lilin Cilacap Direnovasi dengan Desain Baru

Suasana Tugu Lilin Cilacap saat ini.-RAYKA/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Renovasi Tugu Lilin atau Tugu Obor Pertamina diharapkan segera dilaksanakan. Hal ini diungkapkan Pj Bupati CILACAP Awaluddin Muuri. 

Pj Bupati Cilacap mengatakan, pihaknya telah menyetujui desain baru yang diajukan oleh kontraktor pelaksana kegiatan. 

"Kalau bisa pembangunan dipercepat. Terlebih rencana ini sudah viral dan masyarakat sudah senang. Ini menjadi nilai positif bagi citra Kabupaten Cilacap," kata Pj Bupati Cilacap.

Pj Bupati Cilacap mengatakan, desain baru tugu lilin Cilacap harus lebih modern dan artistik. Namun tidak melupakan unsur budaya dan alam Kabupaten Cilacap.

BACA JUGA:PSCS Cilacap Akan Surati FIFA, Buntut Putusan Komdis PSSI, PSCS Cilacap Terdegradasi ke Liga 3

BACA JUGA:Jembatan di Ujunggagak Cilacap Hanyut, Saat Ini Dibangun Dermaga Penyeberangan

"Unsur kembang Wijayakusuma, batik dan lidah api harus ada. Penggarapan Tugu Lilin ini kami harap bisa segera selesai, bisa bersamaan dengan tugu selamat datang di Jetis, Kecamatan Nusawungu," kata dia. 

Tugu Lilin baru akan dibangun setinggi 16 meter. Kemudian akan memiliki struktur ikonik yang akan dipercantik dengan permainan lighting, sehingga akan mewarnai suasana malam di kawasan sekitarnya.

"Ikon ini bisa menjadi ciri khas Kabupaten Cilacap dan tidak hanya sekedar simbol belaka. Bisa menjadi citra positif bagi Pertamina, Pemerintah Daerah, dan Kabupaten Cilacap pada umumnya," kata Pj Bupati Cilacap. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: