Petani di Desa Sidasari, Cilacap Semprot Pestisida Menggunakan Drone

Petani di Desa Sidasari, Cilacap Semprot Pestisida Menggunakan Drone

Petani Desa Sidasari, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap menguji coba penyemprotan pestisida dengan menggunakan drone, Rabu (29/11/2023).-JULIUS/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Para petani yang tergabung dalam kelompok tani Restu Jaya Desa Sidasari, Kecamatan Sampang, Kabupaten CILACAP, melakukan inovasi. Dalam rangka untuk meningkatkan jumlah produksi gabah, mereka memanfaatkan teknologi drone untuk menyemprotkan pestisida.

Drone yang digunakan para petani Restu Jaya tersebut berbeda dengan jenis drone pada umumnya. Drone ini berukuran jauh lebih besar, hingga dapat mengangkut cairan pestisida.

Kepala Dusun 1 Desa Sidasari, Maryoto menjelaskan, penggunaan drone untuk menyemprot pestisida sangat tepat karena dapat menghemat waktu serta tenaga bagi petani serta tahap awal pengenalan penerapan teknologi.

"Ini tahap awal pengenalan teknologi penyemprotan pestisida untuk mengusir hama tanaman padi bagi para petani di sini," katanya kepada Radarmas, Rabu (29/11/2023).

BACA JUGA:APBD 2024 Kabupaten Cilacap Defisit Rp 99,95 Miliar

BACA JUGA:1.933 Peserta Ikuti Seleksi P3K Untuk Mengisi Sejumlah Formasi di Pemkab Cilacap

Dengan menggunakan teknologi tersebut, mampu menyemprotkan pestisida untuk mencakup luasan sawah sebanyak 5 hektare. Sedangkan waktu yang dibutuhkan tidak lebih dari 3 hingga 5 jam.

"Lebih efisien. Jika menggunakan tenaga manual 1 hektare membutuhkan 3 orang dalam sehari, jika dikalikan dengan upah buruh tani saja artinya butuh Rp 300 ribu untuk 1 hektare saja," lanjut Maryoto.

Meski saat ini kelompok tani Restu Jaya baru bisa menyewa untuk penggunaan drone, namun secara manfaat mampu memberikan keuntungan berlebih bagi para petani.

"Kita sewa perhektare Rp 250 ribu. Masih lebih hemat waktu dan tenaga jika dibandingkan penyemprotan secara manual. Sehingga teknologi ini sangat kita rekomendasikan bagi petani di tempat lain," pungkasnya. (jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: