Tol Jogja - Cilacap Bakal Selesai Lebih Dulu, Tol Pejagan - Cilacap Belum Masuk Prioritas

Ilustrasi jalan tol--
PURWOKERTO - Semula, yang ramai diperbincangkan dan diperkirakan akan tuntas terlebih dahulu adalah tol Pejagan - Cilacap. Namun rupanya, Pemerintah Pusat menghendaki Tol Jogja - Cilacap yang lebih dulu diprioritaskan.
Hal tersebut bisa diketahui sebab hilangnya proyek Tol Pejagan - Cilacap dari Proyek Strategis Nasional. Hal ini pernah disinggung oleh Wakil Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono beberapa waktu lalu saat memaparkan RDTR Kawasan Banyumas dan Sokaraja.
Informasi tersebut juga tak dibantah Kasubid Tata Ruang dan Lingkungan Hidup Bappedalitbang Banyumas, Barkah ST.
"Informasinya sampai tahun 2024 kemungkinan belum menjadi prioritas," kata dia.
Menurut informasi yang didapatkannya, bahwa akan ada lagi studi kelayakan. "Namun terlepas dari itu, jika dilihat memang tahapan yang lebih maju adalah Tol Jogja - Cilacap," tandasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: