Pedagang di Kios Andhang Pangrenan Purwokerto Mengaku Sepi Pembeli

 Pedagang di Kios Andhang Pangrenan Purwokerto Mengaku Sepi Pembeli

Kios di area Taman Rekreasi Andhang Pangrenan (TRAP) sepi pembeli, yang buka hanya di bagian tengah TRAP.-Foto Laily Media / Radar Banyumas -

PURWOKERTO- Semenjak dibuka kembali saat pandemi covid-19, kunjungan ke Taman Rekreasi Andhang Pangrenan (TRAP) menurun.

Berdampak pada pembeli di kios yang ada.

Salah satu pedagang, Nur mengatakan, sebelum pandemi covid-19 pembeli ramai.

Di mana air mineral kemasan bisa terjual dalam hitungan hari.

BACA JUGA:Kebijakan BLUD Pengelola Taman Apung Mas Kemambang Dinilai Tak Berkeadilan, Soal Pedagang yang Tak Kuat Mundur

Sekarang bisa beberapa minggu baru laku terjual semua.

"Bahkan pas weekend juga sepi, apalagi pas malam," katanya yang berjualan sampai pukul 21.00.

Dia mengharapkan, jika ada even di TRAP, diselenggarakan di panggung.

Dengan begitu, pengunjung menyebar ramainya.

BACA JUGA: Pernyataan Direktur BLUD Dinilai Tak Benar, Soal Pemberitahuan Kios Sebelum Bayar Sewa di Taman Mas Kemambang

Selama ini seringnya ada even atau kegiatan di bangunan sisi selatan panggung, sehingga pengunjung mengumpul di satu sisi.

"Tidak imbang ramainya," papar Nur yang berjualan mie ayam, minuman kemasan, dan aneka jajanan. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: