Rekomendasi 5 Smartphone Buatan Indonesia (2022)

Rekomendasi 5 Smartphone Buatan Indonesia (2022)

Meski pamor smartphone lokal tidak terlalu terdengar, tapi masih terlihat tajinya dalam persaingan merebut hati para konsumen. Lihat saja beberapa Brand masih getol dalam berinovasi mengeluarkan produk-produk terbarunya. 1. LUNA Warrior G6E Jangan anggap remeh ponsel buatan Indonesia satu ini yang bernama LUNA Warrior G6E. Seperti namanya, ponsel ini menggendong baterai berdaya sangat besar bahkan mampu melebih ponsel pintar garapan luar negeri yakni 8.000 mAh. Sudah pasti perangkat Warrior ini dapat menyala hingga seharian. Layar IPS LCD 5.86 inci Chipset MediaTek Helio G25 RAM 6 GB Memori Internal 64 GB Kamera 13 MP (wide) 2 MP () 2 MP () 0.3 MP () Baterai - 8000 mAh Harga Saat Rilis Rp 2.899.000 2. Advan G9 Perfecto Advan mengerti bahwa ketersedian HP dengan harga terjangkau perlu dijaga. Hal ini penting agar seluruh lapisan masyarakat Indonesia dapat memperoleh akses teknologi yang sama. Lebih-lebih masa pandemi menuntut pelajar untuk belajar dari rumah. Layar IPS LCD 6.6 inci Chipset Unisoc SC9863A RAM 4 GB Memori Internal 32 GB Kamera 16 MP (wide) MP (depth) MP (AI) MP (AI) Baterai Li-Po 5200 mAh Harga Saat Rilis Rp 1.299.000 3. Advan GX Advan sudah berada di jalur yang benar dengan meluncurkan HP Advan GX. Ya, bisa dibilang HP ini cukup memenuhi ekspektasi masyarakat Indonesia tentang seperti apa ponsel Rp2 jutaan ke bawah yang seharusnya. Singkatnya, Advan GX menawarkan performa yang mumpuni berkat SoC UNISOC Tiger T618. Layar IPS LCD 6.82 inci Chipset Unisoc Tiger T618 RAM 6 GB Memori Internal 64 GB Kamera 48 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro) 0.3 MP (depth) Baterai Li-Po 5200 mAh Harga Saat Rilis Rp 1.799.000 4. Luna G9 Anda cinta HP lokal dan ingin agar produsen HP lokal berjaya? Mungkin ini saatnya Anda mencicipi Luna G9. HP dengan harga sejutaan ini pantas dipinang karena memang layak dibawa pulang. Ada beberapa alasan mengapa Luna G9 ini patut dilirik. Layar IPS LCD 6.39 inci Chipset Unisoc SC9863A RAM 4 GB Memori Internal 32 GB Kamera 13 MP (AI) Baterai Li-Po 4500 mAh Harga Saat Rilis Rp 1.299.000 5. Advan G5 Plus Tidak semua orang butuh HP dengan spesifikasi dewa. Asalkan layarnya besar, dan lancar untuk aktivitas sehari-hari, itu sudah cukup. Mungkin segmen itulah yang dibidik oleh Advan dengan meluncurkan Advan G5 Plus. Ya, bentangan layar dengan kaca lengkung 2,5D HP ini cukup lebar, yakni 6,6 inci. Rilis: Juli, 2021 Layar: Incell IPS LCD 6,6 inci, HD+ Chipset: UNISOC SC9863A GPU: PowerVR GE8322 RAM: 3 GB Memori Internal: 32 GB Memori Eksternal: microSD, hingga 128 GB (slot khusus) Kamera Belakang: 13 MP + AI Kamera Depan: 5 MP Baterai: 3500 mAh https://radarbanyumas.co.id/ini-dia-smartphone-yang-kebagian-update-android-12/ Bagaimana Sob, Apakah Sobat juga pemakai Smartphone lokal? Bagaimana dengan kualitasnya dan apa masukan buat Brand-brand smartphone lokal di Indonesia Sob? Tulis dikolom komentar ya Sob. (*/pin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: