HAB Kemenag Ke-76, Penyuluh Agama Islam Banyumas Gelar Bazar UMKM

HAB Kemenag Ke-76, Penyuluh Agama Islam Banyumas Gelar Bazar UMKM

KaKanKemenag Banyumas, Drs H Akhsin Aedi Fanani MAg mengunjungi setiap stand bazar UMKM Penyuluh Agama Islam dalam rangka HAB Kemenag ke-76, Rabu (29/12). (Yudha Iman Primadi/Radarmas) PURWOKERTO - Rangkaian Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag ke-76 pada Rabu (29/12) dimeriahkan dengan bazar UMKM Penyuluh Agama Islam (PAI) Banyumas bersamaan dengan donor darah di Aula Al-Ikhlas KanKemenag Banyumas. Pantauan Radarmas, puluhan stand produk UMKM mulai makanan, minuman, parfum sampai produk kaligrafi timbul dipamerkan di halaman belakang KanKemenag Banyumas. Bazar semakin meriah dengan pembagian voucher Rp 25.000 bagi 20 pengunjung stand yang beruntung. Bazar dibuka langsung oleh KaKanKemenag Banyumas, Drs H Akhsin Aedi Fanani MAg didampingi Ketua Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FKPAI) Banyumas, Faisal Riza dan Ketua Kelompok Kerja Penyuluh Agama Islam (Pokjaluh) Banyumas, Lubab Habiburrohman. Ketua FKPAI Banyumas, Faisal Riza dalam laporannya menyebutkan kurang lebih ada 34 peserta dari 20 kecamatan seBanyumas, 3 sponsor dan 1 dari Darmawanita yang ikut dalam bazar. Bazar UMKM PAI dan donor darah dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HAB Kemenag ke-76. "Mudah-mudahan acara ini menjadi pemacu dan pemicu teman-teman PAI untuk berkreasi," katanya. KaKanKemenag Banyumas, Drs H Akhsin Aedi Fanani MAg mengungkapkan dirinya mengapresiasi, bangga dan bersyukur kepada Allah SWT karena PAI di Banyumas memiliki inovasi dan kreativitas dalam memperingati HAB Kemenag. "Saya sangat mengapresiasi. Sukses dan bangga untuk PAI semuanya," ucapnya. https://radarbanyumas.co.id/pencairan-insentif-165-gpai-non-pns-di-kemenag-banyumas-gagal/ Akhsin menjelaskan puncak peringatan HAB Kemenag Banyumas ke-76 akan dilaksanakan Senin 3 Januari 2022 dengan upacara di MAN 1 Banyumas. Pada Kamis (30/12), KaKanwil Kemenag Jateng juga direncanakan datang ke Banyumas berziarah ke makam salah satu tokoh penggagas berdirinya Kemenag, KH Abu Dardiri di TPU Pekih Purwokerto. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: