Jalan Bung Karno di Kawasan Kota Baru Purwokerto Sudah Siap, Operasional Juga Masih Tunggu Bupati

Jalan Bung Karno di Kawasan Kota Baru Purwokerto Sudah Siap, Operasional Juga Masih Tunggu Bupati

BELUM DIBUKA: Dua remaja bermain di Jalan Bung Karno selatan. Pembukaan jalan menunggu instruksi bupati meski kondisi jalan sudah siap. DIMAS PRABOWO/RADARMAS PURWOKERTO - Jalan Bung Karno yang menghubungkan Jalan Jend Sudirman (Jensud) dan Jalan Gerilya, hingga saat ini belum dibuka untuk umum. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas Irawadi mengatakan, pembukaan atau operasional Jalan Soekarno perlu dirapatkan dengan dengan pihak-pihak terkait. Untuk keputusannya, menunggu instruksi dari Bupati Banyumas Achmad Husein. "Kondisinya, jalan sudah siap. Bagaimana nanti keputusan pak Bupati," katanya. Menurutnya, jika akan dibuka sudah bisa. Namun sekarang masih ada kegiatan proyek besar berupa pembangunan Menara Pandang dan Sentra Kuliner dan UMKM. Selain itu ada pembangunan Gedung DPRD dan Masjid Raya. "Bisa jadi dibuka akhir tahun ini, atau menunggu pembangunan Menara Pandang selesai pada Februari tahun depan," imbuhnya. Kepala Dinas Perhubungan (Dinhub) Kabupaten Banyumas Agus Noer Hadi menambahkan, Jalan Soekarno sudah mulai dibuat marka jalan. Baru sekira 600 meter, dimulai dari depan SMPN 1 Purwokerto. Sedangkan untuk lampu penerangan jalan umum (LPJU) belum dipasang. Pasalnya dari Dinhub tidak ada alokasi anggaran pengadaan LPJU untuk Jalan Bung Karno. "Sedang kami usulkan ke pemerintah pusat," ujarnya. Agus menyampaikan, kemungkinan tahun depan untuk pengadaan, dan realisasi atau pemasangan LPJU. Sementara itu, Minggu ini, empat patung Bung Karno bakal dipasang. Patung dengan tinggi dua meter, bakal ditempatkan di beberapa titik di Jalan Bung Karno. "Pemasangan direncanakan tanggal 17-20 Desember. Empat patung itu ukurannya sedang," kata Kabid Pembangunan Jalan dan Jembatan DPU Kabupaten Banyumas Widodo Sugiri. https://radarbanyumas.co.id/penyesuaian-menara-pandang-99-meter-di-kawasan-kota-baru-purwokero-bertemakan-bunga-teratai/ Dikatakan, patung yang menggunakan bahan fiber dipesan dari pematung asal Jogjakarta. "Jika menggunakan logam, pembuatan bisa memakan waktu 4-6 bulan. Itu melampaui masa kontrak," ucapnya. Selain empat patung, nantinya di kawasan Jalan Bung Karno akan ada dua patung dengan ukuran yang lebih besar. Rencananya, bakal dibangun tahun depan. "Nanti ada patung Soekarno dengan tinggi 13 meter dan patung Garuda Pancasila dengan tinggi 8 meter, hanya bentangannya lebar," pungkasnya. (ely/aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: