PKL di Alun-Alun Banyumas Dikeluhkan
Semakin Banyak dan Tak Tertata BANYUMAS-Kebaradaan pedagang kaki lima (PKL) di Alun-Alun Banyumas mendapat sorotan. Sebab, mengganggu pengguna jalan dan pejalan kaki. Terlebih saat hari libur, di mana pengunjung lebih banyak dari hari biasa. Salah satu pengunjung Alun-Alun Banyumas, Tika, tidak mempermasalahkan adanya PKL di sekitar Alun-Alun Banyumas. Namun dia mengharapkan, bisa dilakukan penataan agar lebih rapi dan tidak mengganggu pengguna jalan. "Tidak apa-apa ada PKL, karena kadang pas main ke sini (Alun-Alun Banyumas_Red) sambil jajan juga, tapi kalau PKL ditata lagi pasti lebih bagus," ujarnya. PADAT : PKL di Alun-alun Banyumas bertebaran di sisi jalan tengah Alun-alun Banyumas. Masyarakat berharap ada penataan PKL yang lebih baik di alun-alun Banyumas agar lebih tertata lagi dengan rapi. (TANGKAS PAMUJI/RADAR BANYUMAS) Menurutnya, dengan penataan PKL agar lebih rapi, dapat mendatangkan pengunjung lebih banyak. Sebab saat ini sudah ada beberapa spot selfi di Alun-ALun Banyumas. "Kalau rapi, pengunjung juga lebih nyamandan bisa jadi kebanggaan orang Banyumas juga karena sekarang yang datang juga banyak dari luar kota," imbuhnya. Warga lainnya Fitri mengaku ada PKL yang menggelar mobil mainan hingga menghalangi jalan tengah. Hal itu berada di sekitar tugu Alun-alun Banyumas. "Kan jalan tengah itu buat akses. Tapi malah mobil mainan menderet menghalangi di sisi sekitar Tugu depan kecamatan. Kan jadi susah," katanya. Dia pun berharap agar seluruh PKL di tata agar lebih tertib. Kepala seksi Operasi dan Pengendalian Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Banyumas, Kasmo mengatakan, dalam minggu ini pihaknya akan melakukan kordinasi dengan camat setempat beserta Dinas Perindustrian dan Perdagangan. Hal itu terkait untuk penertiban PKL sekaligus anak muda yang sering nongkrong hingga tengah malam. "Akan dikordinasikan dulu bagaimana sistem penertibannya, karena Satpol PP juga tidak bisa bergerak sendiri dan asal menertibkan atau membubarkan PKL," katanya. Kasmo menambahkan, kemungkinann akan diberlakukan zona PKL. Di mana PKL tetap bisa berjulan di sekitar Alun-Alun Banyumas, tetapi lebih tetata. Sehingga tidak mengganggu pegguna jalan yang mengakibatkan kemacetan. (ely)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: