Majingklak Masuk Wilayah Rawan Longsor
PASANG RAMBU : Petugas BPBD memasang rambu tanda rawan longsor di Desa Majingklak Kecamatan Wanareja. Desa ini masuk zona merah karena rawan pergerakan tanah. ISTIMEWA WANAREJA - Desa Majingklak Kecamatan Wanareja, sudah dinyatakan masuk zona merah atau rawan terjadinya gerakan tanah. Hal ini berdasarkan hasil survei yang digelar oleh tim geologi, beberapa tahun lalu di wilayah ini pada 2015 lalu. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cilacap, Tri Komara mengatakan, survei digelar pasca longsor di Dusun Dukuh Tengah dan Seuket Hilir. "Rekomendasi dari tim geologi menyatakan desa ini masuk zona merah," ujarnya melalui Kepala UPT BPBD Majenang, Edi Sapto Prihono, Selasa (20/8) kemarin. Seperti diberitakan sebelumnya, jalan kabupaten dan kolam milik warga di Desa Majingklak Kecamatan Wanareja, Minggu (18//8) sore lalu tiba-tiba retak. Retakan ini muncul secara bergantian, dan seperti bergerak dari satu titik ke tempat lain. Informasi yang diperoleh Radarmas menyebutkan, rekatan di kolam membuat air dan ikan masuk ke dalamnya. Kolam ini milik Karwa Karsono dan Eti Rohaeti. Keduanya merupakan warga Dusun Seukeut Hilir RT 03 RW 12 Desa Majingklak. (har)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: