22 Tahun Fakultas Psikologi, Alumni Gelar Sharing Tentang HRD

22 Tahun Fakultas Psikologi, Alumni Gelar  Sharing Tentang HRD

Sesi Sharing Session Alumni Fakultas Psikologi UMP PURWOKERO-Menyambut Milad Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Ikatan Alumni Psikologi UMP gelar Sharing Session tentang HRD Tools for Selection. Event ini untuk para alumni psikologi UMP dan juga mahasiswa semester akhir yang sudah menempuh matakuliah psikodiagnostik. Diselenggarakan di Gedung J Fakultas Psikologi UMP, Sharing session kali ini diikuti oleh sebanyak 40 orang. Menurut panitia Laksmi Wienur Audia, acara sharing session sangat penting bagi lulusan psikologi masa kini dalam mengetahui berbagai jenis tes untuk seleksi di bidang human resources development (HRD). "Nanti kita akan adakan pelatihan tentang bagaimana caranya menggunakan alat-alat test untuk seleksi dan juga kami sediakan softwarenya sekalian," ujar Laksmi Wahyudi S.Psi yang juga ketua Ikatan Alumni Psikologi UMP. Antusiasme dari alumni-alumni psikologi tentang pelatihan-pelatihan semacam ini sangat tinggi karena memang alat-alat tes yang didapat di sharing session kali ini tidak semuanya pernah diajarkan pada saat perkuliahan. Dengan diadakannya sharing session ini, Wahyudi mengharapkan para peserta memiliki tidak hanya pengetahuan, tetapi juga keterampilan dalam mengoperasikan alat-alat tes tersebut. "Dari Ikatan alumni UMP menghendaki semua ikatan alumni di fakultas membuat acara setidaknya sekali dalam setahun. Ini dari alumni untuk almamater yang pastinya membantu pihak universitas dan juga fakultas untuk proses akreditasi," pungkasnya. (ann)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: