Jaringan PDAM di Kedungpring Bocor

Jaringan PDAM di Kedungpring Bocor

Genangan air PDAM bocor digunakan untuk mencuci becak. FIJRI RAHMAWATI/RADARMAS KEMRANJEN-Jaringan PDAM di Desa Kedungpring Kecamatan Kemranjen yang mengalami kebocoran akhirnya mendapatkan penanganan. Setelah hampir dua hari menggenangi sebagian ruas jalan di wilayah RT 5 RW 2. "Bocor sejak Minggu (9/2) kemarin. Air mengalir ke jalan. Tadi pagi saya lapor ke kepala desa, warga lain juga katanya sudah lapor," ujar Muriyati, warga setempat, Senin (10/2) siang. Genangan air sempat menghambat arus lalu lintas warga. Meski ada warga yang memanfaatkan untuk mencuci becaknya. Dikatakan Muriyati dikhawatirkan pada malam hari dapat membahayakan pengguna jalan. Terpisah, Kepala Desa Kedungpring Sugiyono menjelaskan sudah mengkoordinasikan dengan perangkat desa terkait dengan kebocoran jaringan PDAM. Pada Senin sore pihak terkait melakukan perbaikan di titik bocor. "Jaringan PDAM telah diperbaiki. Sudah tidak ada genangan lagi," terang Sugiyono melalui sambungan seluler. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: