Bertahun-tahun Trafic Light Mati Dibiarkan
PADAM : Lampu lalu lintas Persimpangan Wangon tidak menyala sejak beberapa tahun lalu. Akibatnya arus lalu lintas terlihat cukup semrawut. ALI IBRAHIM/RADARMAS WANGON - Sudah bertahun-tahun trafic Light (lampu lalu lintas) di Persimpangan Wangon padam, dibiarkan begitu saja. Padahal persimpangan padat ini rawan kemacetan dan kecelakaan jika tidak diatur dengan baik. "Saya heran kenapa sudah bertahun-tahun dibiarkan saja. Sebelumnya sempat menyala flash saja (kelap-kelip). Di sini sudah sering banget kecelakaan. Korban meninggal juga ada," kata Mariah (50) salah satu warga Desa Banteran, Kecamatan Wangon. Dia berharap, agar pemerintah segera kembali mengaktifkan traffic light di perempatan tersebut. Pasalnya, tanpa adanya lampu pengatur lalulintas akan membuat persimpangan wangon menjadi rawan. Kapolsek Wangon AKP Sutrisno Utomo, mengakui jika padamnya lampu lalu lintas memang sudah dikeluhkan banyak pihak. Adanya terminal bus di lokasi tersebut juga memperparah arus lalu lintas. Dia juga mengharapkan pengaktifan kembali lampu lalu lintas di Persimpangan Wangon. "Penerangan sangat dibutuhkan di perempatan ini karena ini akses utama warga Wangon. Untuk pihak terkait diharap segera merealisasikannya untuk meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan," terangnya. (ali)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: