Sedang Jualan, Mendadak Pedagang Jajanan Meninggal di Pasar
BANYUMAS - Seorang pedagang jajan asal Kalisube Kasirah (62) dikabarkan meninggal mendadak saat berjualan di Jalan gang Ayam Pasar Banyumas, Senin (25/6) pagi. Diduga korban mengalami serangan jantung sehingga jatuh dan meninggal. Kejadian tersebut menggemparkan para pedagang lainnya. Dari informasi yang diperoleh Radarmas sebelumnya tidak ada tanda-tanda kalau korban mengalami sakit. Sebab saat datang ke pasar juga masih menggendong dagangannya sendiri. Wartini (44) salah seorang pengunjung pasar langganan korban menceritakan, seperti biasanya korban berdagang di sekitar Pasar Banyumas. Tiba-tiba korban terjatuh dan tidak sadarkan diri. warga yang melihat kejadian itu langsung memberikan pertolongan dan membawanya ke RSUD Banyumas. "Korban dibawa ke RSUD dan rekan pedagang menghubungi keluarganya kalau korban terjatuh dan pinsan," bebernya. Wargapun menduga kalau korban mengalami serangan jantung dan jatuh sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia. Radarmas yang mencoba menghubungi Kepala Desa Kalisube Aris Wibowo belum mendapatkan jawaban. Sementara itu sejumlah saksi dari kejadian tersebut beranggapan kalau korban kelelahan dan akhirnya terjatuh. "Mungkin kelelahan, usianya juga sudah tidak muda lagi," kata Sakun (50) pedagang di Pasar Banyumas. (yan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: