Jenazah Bayi yang Ditemukan di Bendung Gerak Serayu Diserahkan Ke Pihak Desa

Jenazah Bayi yang Ditemukan di Bendung Gerak Serayu Diserahkan Ke Pihak Desa

PURWOKERTO - Mayat bayi yang ditemukan mengambang di Bendung Gerak Serayu, akhirnya diserahkan ke pihak desa setempat. Ini setelah sepekan usai ditemukan, tak ada pihak keluarga yang datang menjemput. Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun SIK melalui Kapolsek Kebasen AKP Yanto mengatakan, jenazah bayi diduga berusia dua hari tersebut sebelumnya dititipkan di RSUD Margono Soekarjo. Namun, setelah sepekan tidak ada pihak keluarga yang menjemput. SERAHKAN : Kapolsek Kebasen AKP Yanto menyerahkan jenazah bayi kepada pihak desa setempat. (Polsek Kebasen untuk Radarmas) "Setelah ditemukan, kami titipkan ke RSUD sambil menunggu proses pencarian pihak keluarga. Tapi, lantaran sudah sepekan belum ditemukan maka jenazah bayi kami serahkan ke pihak desa setempat untuk dimakamkan," kata dia. Bayi malang berjenis kelamin laki-laki tersebut, ditemukan pada Senin (4/6) silam. Bayi tersebut, ditemukan oleh seorang pemancing sekira pukul 20.30. Saat ditemukan, kondisi bayi tersebut terluka di bagian kaki. Namun diduga, luka itu akibat benturan dengan benda tumpul di sungai dan akibat gigitan hewan sungai. "Tidak ada luka bekas penganiayaan, dugaan kami bayi tersebut lahir dengan normal. Buktinya, tali pusar sudah dipotong dan bentuk fisik juga sempurna," jelas Kapolsek. Setelah menemukan mayat bayi tersebut, kepolisian berusaha melakukan penyelidikan. Yakni dengan melacak tempat bayi dibuang, juga mencari identitas orang tua. Namun, setelah diselidiki identitas orang tua bayi berukuran panjang 42 centimeter dan berat 2,5 kilo itu tak juga ditemukan. Akhirnya, mayat bayi diserahkan ke pihak Desa Gambarsari, Kebasen untuk dimakamkan di pemakaman umum desa setempat. (mif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: