Seluruh Peserta Ujian Tertulis P3D Darmakradenan, Ajibarang Tak Lulus Ujian

Seluruh Peserta Ujian Tertulis P3D Darmakradenan, Ajibarang Tak Lulus Ujian

Formasi Kadus III Desa Darmakradenan BANYUMAS-Seluruh peserta ujian tertulis P3D Darmakradenan Kecamatan Ajibarang, dinyatakan tidak lulus karena 11 peserta tersebut tidak bisa meraih nilai yang sudah ditentukan yaitu 56. Ujian tertulis tersebut digelar serentak bersama enam desa di Kecamatan Ajibarang pada Sabtu (9/12) di SMAN Ajibarang. Camat Ajibarang, Eko Heru Surono mengatakan, hanya peserta P3D Darmakradenan yang tidak mengikuti ujian kompetensi yang dilaksanakan pada Minggu (10/12) di tempat yang sama. Dengan passing grade atau nilai minimal yang harus dicapai peserta yaitu 56. Ke-11 peserta ujian tersebut tidak ada yang dapat mencapai target. "Kami sebagai tim fasilitator memberikan masukan jika akan diulang harus dimulai dengan dibuka pendaftaran lagi. Kalau tidak, desa harus menyelesaikan laporan pertanggungjawaban dengan tuntas karena berkaitan dengan anggaran dan bisa menggelar P3D tahun depan,"jelasnya. Terkait membuka pendaftaran baru, tim fasilitator tidak bisa memutuskan karena sudah wewenang pemerintah desa dan berkaitan dengan anggaran dalam pelaksanaannya. Sampai saat ini, belum ada keputusan dari pemerintah desa dan panitia untuk menggelar pendaftaran lagi. Sementara itu, terkait kegiatan uji kompetensi diikuti oleh enam desa dengan jumlah 21 orang yang tiap desa mempunyai calon tiap formasi yang lolos dalam ujian dengan capaian nilai 56. Dari lima desa diantaranya Desa Ciberung formasi Kaur Perencanaan dan Kasi Pelayanan, Desa Jingkang formasi Kadus I, Desa Lesmana formasi Kadus I, Desa Pancurendang formasi Kaur Perencanaan dan Kasi Pemerintahan dan Desa Pandansari formasi Kasi Kesejahteraan. "Dari 126 peserta enam desa, lolos 21 yakni lima desa. Dari 21 lolos 7. Dan panitianya masing-masing desa dilaksanakan serentak. Hasil kompetensi dibawa ke Balai desa masibg-masing kemudian direkap dan bisa diketahui hasilnya,"jelasnya. Pihak SMAN Ajibarang, Waka Humas Irsyam Priadi mengatakan, pihaknya mendapat kepercayaan dari enam desa sebagai lokasi tes dan pembuat soal. Pihaknya mengedepankan kerahasian dalam pembuatan soal dan transparansi dalam penilaiannya dengan profesional. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: