Harga Mobil Suzuki S-Presso Terbaru 2025: City Car Stylish dengan Fitur Menarik

Harga Mobil Suzuki S-Presso Terbaru 2025: City Car Stylish dengan Fitur Menarik

Suzuki S-Presso 2025: City Car Stylish dengan Desain SUV dan Fitur Canggih--

RADARBANYUMAS.CO.ID - Jika sedang mencari mobil baru, Suzuki S-Presso bisa jadi pilihan menarik. Mobil ini hadir dengan harga yang terjangkau dan fitur menarik.

Suzuki S-Presso merupakan city car yang dibanderol paling murah di antara lini mobil Suzuki lainnya. Mobil ini didatangkan langsung secara CBU dari India.

Dimensinya cukup ringkas dengan panjang 3,56 meter, lebar 1,52 meter, dan tinggi 1,56 meter. Wheelbase-nya sendiri mencapai 2,38 meter, membuatnya lincah di jalanan kota.

Desain eksteriornya terlihat tangguh dengan bodi kompak dan kaki-kaki tinggi khas SUV. Tampilan tersebut memberikan kesan macho meski ukurannya mungil.

BACA JUGA:Kalem Tapi Gahar, Mobil Sleeper Ini Cocok Buat Si Lowkey Driver

BACA JUGA:Jangan Beli Mobil Baru Sebelum Lihat 5 SUV Bekas Ini!

Dari segi performa, Suzuki S-Presso dibekali mesin K10C berkapasitas 998 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 66 dk pada 5.500 rpm dan torsi 89 Nm pada 3.500 rpm.

Tenaga dari mesin tersebut disalurkan ke roda depan melalui dua pilihan transmisi. Tersedia opsi transmisi manual 5-percepatan serta AGS (Auto Gear Shift) 5-percepatan.

Suzuki menyematkan teknologi Dual Jet pada mesin K10C milik S-Presso. Teknologi ini meningkatkan rasio kompresi sehingga lebih hemat bahan bakar.

Berdasarkan pengujian GridOto.com, konsumsi BBM di dalam kota mencapai 20,5 km/liter. Sementara di jalan tol dengan kecepatan konstan 90 km/jam, angkanya tembus 23,4 km/liter.

BACA JUGA:Bikin Iri! 3 Mobil Irit Harga 40 Jutaan Ini Cocok Buat Jalan Sempit

BACA JUGA:Cari Mobil Hemat? 4 Sedan Bekas Ini Harganya Ramah kantong, dan Layak Pakai!

Untuk pemakaian kombinasi, konsumsi bahan bakarnya lebih irit lagi. Angka yang dicatatkan bisa mencapai 28 km/liter dalam kondisi ideal.

Beralih ke fitur hiburan, Suzuki S-Presso sudah dilengkapi head unit touchscreen 7 inci. Perangkat ini bisa dioperasikan dengan audio steering switch untuk kemudahan berkendara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: