Honda CRV, Mobil SUV Hybrid Gagah Nan Elegan

Honda CRV, Mobil SUV Hybrid Gagah Nan Elegan

Berbeda dibanding generasi sebelumnya, Honda CR-V kali ini tak mampu menyaingi penjualan Toyota Fortuner maupun Mitsubishi Pajero Sport--

Untuk varian 2.0L RS e:HEV, Honda memberikan sentuhan desain lebih sporty, termasuk logo RS berwarna merah dan kombinasi warna two-tone pada eksterior, memberikan kesan lebih agresif namun tetap elegan.

Interior Honda CR-V: Mewah dan Nyaman

Begitu memasuki kabin Honda CR-V, pengemudi dan penumpang akan disambut suasana mewah dan lapang.

Kabin yang luas dipenuhi material berkualitas tinggi, mulai dari jok kulit yang empuk hingga panel dashboard yang elegan dan modern.

BACA JUGA:Segini Harga Mobil Honda CR-V di Awal Tahun 2025: Update Terbaru

BACA JUGA:Fitur Canggih yang Ada pada Mobil Bos: Honda CR-V

Desain kisi-kisi pada dashboard menambahkan sentuhan sporty, mempertegas karakter kendaraan ini.

Posisi duduk yang lebih tinggi memberikan visibilitas yang sangat baik bagi pengemudi, membuat perjalanan semakin nyaman dan aman.

Honda CR-V hadir dengan konfigurasi kursi lima hingga tujuh penumpang, tergantung pada varian yang dipilih.

Varian 1.5L turbo hadir dengan konfigurasi tiga baris, sementara varian hybrid (RS e:HEV) hanya menawarkan lima tempat duduk.

BACA JUGA:Miliki Harga Hampir Rp 1 Miliar, Inilah 5 Keunggulan Mobil Honda CR-V Hybrid

BACA JUGA:Tips Berkendara Saat Puasa Ala Honda Istimewa

Perbedaan ini membuat CR-V lebih fleksibel dan bisa menyesuaikan dengan kebutuhan keluarga.

Berbanding terbalik dengan generasi sebelumnya yang menawarkan konfigurasi tiga baris pada varian tertingginya.

Untuk fitur hiburan dan kenyamanan, Honda CR-V terbaru dibekali dengan berbagai perangkat yang sangat mumpuni.

Fitur seperti jok kulit, panel instrumen digital 10,2 inci, jok yang dapat disetel secara elektrik, panoramic sunroof, serta lampu depan dan belakang LED menjadi standar CR-V.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: