Review VinFast VF 7, yang Diperkirakan Masuk Indonesia Pertengahan Tahun 2025

Review VinFast VF 7, yang Diperkirakan Masuk Indonesia Pertengahan Tahun 2025

VinFast VF 7--

RADARBANYUMAS.CO.ID - Industri otomotif di Indonesia semakin berkembang pesat, terutama di segmen kendaraan listrik. Salah satu merek yang tengah menarik perhatian adalah VinFast, produsen otomotif asal Vietnam yang agresif memperluas pasar globalnya.

Salah satu model yang paling dinanti adalah VinFast VF 7, sebuah SUV listrik dengan desain futuristik dan teknologi canggih.

Namun, kapan VinFast VF 7 akan resmi masuk ke Indonesia? Bagaimana spesifikasi dan harga yang ditawarkan?.

Artikel ini akan membahas secara lengkap mengenai kehadiran VinFast VF 7 di Tanah Air.

BACA JUGA:Chery Tiggo Cross, SUV 200 Jutaan yang Fenomenal dengan Fitur Canggih

BACA JUGA:Inilah Spesifikasi Cerry Tiggo 4 Pro, SUV dengan Rating Keselamatan Tertinggi Uji Tabrak Australia 2025

VinFast VF 7: SUV Listrik Asal Vietnam yang Siap Menggebrak Pasar

VinFast VF 7 pertama kali diperkenalkan pada Januari 2022 dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas. Model ini dirancang oleh Lee Jae Hoon, seorang desainer eksterior senior yang sebelumnya bekerja untuk General Motors.

Dengan desain yang agresif dan modern, VF 7 hadir sebagai pilihan menarik bagi konsumen yang mencari SUV listrik dengan tampilan stylish dan fitur inovatif.

VinFast VF 7 hadir dalam dua varian utama: Eco dan Plus. Masing-masing varian memiliki perbedaan dalam hal tenaga dan fitur.

Varian Eco menggunakan motor listrik tunggal dengan tenaga sekitar 201 hp dan torsi 228 lb-ft. Kapasitas baterainya mencapai 75,3 kWh, yang memberikan jangkauan hingga 280 mil menurut standar WLTP.

BACA JUGA:Jaecoo J6 2025, SUV Listrik Bergaya Off-Road Saingan Berat Suzuki Jimny yang Siap Menggebrak Pasar

BACA JUGA:Wuling Almaz 2025: SUV Premium dengan Teknologi Canggih dan Performa Handal

Sementara itu, varian Plus lebih bertenaga dengan dua motor listrik yang menghasilkan 348 hp dan torsi 368 lb-ft. Baterainya memiliki kapasitas yang sama, tetapi jangkauan sedikit lebih rendah, yaitu sekitar 268 mil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: