Jelang Purna Tugas, Pj Bupati Pamit dan Apresiasi Kinerja Pegawai Pemkab Banjarnegara

Jelang Purna Tugas, Pj Bupati Pamit dan Apresiasi Kinerja Pegawai Pemkab Banjarnegara

Pj Bupati Banjarnegara, Muhamad Masrofi saat memimpin apel di halaman kantor Sekda.-Kominfo Banjarnegara Untuk Radarmas-

BANJARNEGARA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Penjabat (Pj) Bupati Banjarnegara, Muhamad Masrofi, resmi berpamitan kepada seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banjarnegara dalam apel bersama yang digelar di halaman kantor Sekretariat Daerah, Selasa (18/2/2025). Dalam kesempatan tersebut, Masrofi menyampaikan apresiasi atas kerja sama dan dedikasi seluruh jajaran selama sembilan bulan masa kepemimpinannya.

“Tanpa bapak dan ibu semua, saya tidak bisa berbuat apa-apa. Ibaratnya, saya ini hanya seorang dirigen yang memimpin sebuah orkestra, sementara bapak dan ibu sekalian adalah para pemain alat musiknya. Alhamdulillah, instrumen ini bisa dimainkan dengan baik berkat kekompakan kita bersama,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Masrofi mengaku terkesan dengan Banjarnegara, baik dari segi lingkungan maupun budaya masyarakatnya. Ia bahkan mengaku semakin menyukai kopi Banjarnegara, meski sebelumnya jarang meminumnya.

“Ternyata Banjarnegara ini kota yang nyaman untuk ditinggali. Selain cuacanya yang sejuk, kulinernya juga luar biasa. Sekarang saya jadi sering minum kopi Banjarnegara yang dikenal punya cita rasa khas, padahal sebelumnya saya jarang minum kopi,” katanya. 

BACA JUGA:Pemkab Pastikan Segala Persiapan Sudah Matang Terkait Pelantikan Bupati-Wakil Bupati Banjarnegara Terpilih

BACA JUGA:Pemkab Banjarnegara Terima Hibah Aset Tanah dan Bangunan untuk Pembangunan Rumah Sakit

Masrofi juga mengungkapkan, selama menjabat sebagai Pj Bupati, dirinya lebih banyak berada di Banjarnegara daripada pulang ke daerah asalnya, kecuali jika ada tugas dinas.

Selama masa kepemimpinannya, Masrofi berupaya menjalankan amanah Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dan Pj Gubernur Jawa Tengah dengan fokus pada tiga isu utama yaitu, Penanganan kemiskinan, Pencegahan dan penurunan angka stunting, dan Pengkondisian wilayah menjelang Pilkada 2024. 

“Kami harus punya pemikiran dan inovasi selama menjabat. Setiap kebijakan yang diambil harus memiliki dampak nyata bagi masyarakat,” tegasnya.

Sebagai bagian dari komitmen tersebut, Masrofi telah mengunjungi 20 kecamatan di Banjarnegara guna menyerap aspirasi dari camat, kepala desa, kepala UPT, serta masyarakat setempat. Selain itu, ia juga turun langsung ke berbagai dinas dan OPD untuk memahami kondisi serta mencatat kekurangan yang perlu diperbaiki.

Dalam rangka meningkatkan kenyamanan ASN dalam bekerja, ia juga melakukan renovasi beberapa OPD yang dianggap sudah tidak layak.

Menjelang akhir masa tugasnya, Masrofi mengingatkan agar seluruh jajaran tetap solid dalam menghadapi kebijakan refocusing anggaran dari pemerintah pusat.

“Dengan anggaran yang terbatas, kita harus tetap maksimal dalam melayani masyarakat. Saya pesan kepada Sekda, jajaran OPD, dan Bupati terpilih agar terus merealisasikan kebijakan yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat,” pesannya.

Dengan berakhirnya masa jabatannya sebagai Pj Bupati, Masrofi berharap Banjarnegara terus berkembang dan semakin maju di bawah kepemimpinan yang baru. (jud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: