Ribuan Bikers Padati Honda Bikers Day 2024 di Klaten

Ribuan Bikers Padati Honda Bikers Day 2024 di Klaten

Boot Honda Modif Contest dibanjiri bikers dari seluruh Indonesia dalam event Honda Bikers Day 2024, di Klaten, Sabtu (26/10/2024)-Bayu Indra Kusuma/Radarmas-

"Klaten adalah opsi terbaik untuk menggelar acara ini karena dukungan infrastruktur yang memadai,” jelas Andy Wijaya.

Bersamaan dengan HBD, adapula even tahunan yakni Honda Modif Contest (HMC) yang sudah berjalan selama satu dekade.

BACA JUGA:Perkiraan Rincian Biaya Servis Motor Matic Honda PCX160 Setelah 2 Tahun Masa Pemakaian

BACA JUGA:Motor Murah Honda CB150R dengan Harga Terjangkau dan Cicilan Ringan

Tahun ini, HMC diadakan di 9 regional series, sebelum tampil di babak Final Battle HMC 2024. Terkait regional series tahun ini lebih banyak dari tahun lalu yang hanya lima seri.

Kompetisi HMC 2024 melibatkan 1.145 motor modifikasi dari berbagai wilayah. Tujuannya yakni untuk mendorong kreativitas di kalangan penggemar modifikasi motor Honda.

"Tahun ini kami memiliki tiga juri nasional yang akan menilai modifikasi terbaik, dan pemenangnya akan mendapatkan kesempatan istimewa dalam Honda Modif Project,” jelas Andy.

Andy Wijaya menyebutkan HMC 2024 juga memiliki 9 kelas utama yang menghadirkan variasi modifikasi motor sesuai tren dan preferensi bikers Honda. AHM berharap HMC dapat mendorong kreativitas bikers dalam mengekspresikan gaya berkendara mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: