Motor Listrik Deco Hannah Buatan Thailand Lengkap dengan Fitur USB Port, Dibanderol Rp22 Jutaan

Motor Listrik Deco Hannah Buatan Thailand Lengkap dengan Fitur USB Port, Dibanderol Rp22 Jutaan

Potret motor listrik Deco Hannah.-Deco Green Energy-

Tidak hanya itu, kendaraan roda dua ini juga dilengkapi dengan USB port agar pengendara tetap terhubung dengan smartphone ketika mengemudi.

Fitur USB port berguna untuk mengisi daya smartphone, sehingga pengendara tidak perlu khawatir daya perangkat lowbat saat navigasi ataupun kebutuhan lainnya.

Pada prinsipnya, motor listrik Deco Hannah dirancang untuk kenyamanan berkendara di lingkungan perkotaan.

Baik perjalanan jarak dekat maupun menengah, motor Deco Hannah memperhatikan kenyamanan berkendara tanpa mengalami kelelahan.

BACA JUGA:Ingin ke Uluwatu Bali? Inilah Motor Listrik yang Tangguh di Tanjakan Tinggi, Cocok Buat Wisata

BACA JUGA:Menarik! Inilah 3 Motor Listrik Murah yang Super Eye Catching Saat Dikendarai

Tidak hanya desain ergonomisnya yang nyaman, teknologi modern yang ditawarkan pun siap menciptakan pengalaman berkendara yang memuaskan.

Sayangnya, motor listrik ini belum dipasarkan di Indonesia, sehingga tidak diketahui harga pasar dalam negeri secara pasti.

Namun, di pasar otomotif Thailand, Deco Hannah dibanderol dengan harga cukup terjangkau, yaitu sekitar 49.900 Baht atau sekitar Rp22,4 jutaan. 

Motor listrik Deco Hannah menawarkan lima warna opsional, di antaranya White, Gray, Black, Blue, dan Red. (fam/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: