Cocok untuk Wanita, Desain Motor Listrik Deco Sofia Tampil Feminim dan Anggun

Cocok untuk Wanita, Desain Motor Listrik Deco Sofia Tampil Feminim dan Anggun

Desain motor listrik Deco Sofia yang feminim dan anggun.-Deco Green Energy-

Bantalan kursinya juga dibuat dari bahan yang bagus dan empuk memungkinkan pengendara merasa nyaman serta anti pegal, terutama untuk menempuh perjalanan panjang.

Di bagian jok belakang dilengkapi dengan sandaran untuk meningkatkan kenyamanan bagi penumpang.

Motor listrik Deco Sofia menghadirkan kombinasi keanggunan tampilan dengan kecanggihan teknologi modern.

BACA JUGA:Unik! Fitur Konektivitas Aplikasi Motor Listrik Scorpio X1 Bisa Hentikan Pengisian Daya dari Jauh

BACA JUGA:Sejauh 200KM, Motor Listrik Scorpio X1 Cocok untuk Perjalanan Luar Kota

Hal ini terlihat pada bagian panel instrumennya yang berbasis LCD digital dalam memberikan informasi terkait kondisi kendaraan secara real time.

Spesifikasi Motor Listrik Deco Sofia

Motor listrik Deco Sofia menggunakan tenaga mesin 1000W dan ditenagai baterai Lithium berkapasitas 63V 20Ah.

Dengan kapasitas daya yang dimiliki, motor ini mampu menempuh jarak maksimal hingga 60 km.

BACA JUGA:5 Fitur Canggih Motor Listrik Selis Agats, Inovasi dengan Desain Mirip Motor Beat

BACA JUGA:5 Kelemahan Motor Listrik Selis Agats, Bodynya Ringan

Jangkauan jarak motor listrik Deco Sofia ideal untuk perjalanan di perkotaan.

Pengendara dapat menggunakan sepeda motor listrik ini untuk penggunaan harian di kota, seperti ngantor, kuliah, sekolah, bahkan sekadar berkeliling santai.

Adapun sewaktu daya habis, motor listrik Deco Sofia perlu dilakukan pengisian dengan waktu yang dibutuhkan sekitar empat jam.

Mengenai lajunya, motor Deco Sofia dirancang dengan kecepatan maksimum 65 km/jam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: