Intip Spek Motor Listrik Zeeho AE8, Bisa Jelajah hingga 140 KM

Intip Spek Motor Listrik Zeeho AE8, Bisa Jelajah hingga 140 KM

Spek motor listrik Zeeho AE8.-Youtube Otomotif TV-

Detail Spek Motor Listrik Zeeho AE8

Dimensi motor listrik Zeeho AE8 memiliki ukuran panjang 1900 mm, lebar 735 mm, dan tinggi 1090 mm dengan jarak sumbu roda 1380 mm.

BACA JUGA:5 Fitur Canggih Motor Listrik GT Scood, Sudah Smart Key

BACA JUGA:5 Kelemahan Motor Listrik GT Scood dan Solusinya di Indonesia

Sepeda motor Zeeho AE8 menggunakan baterai Farasis dengan kapasitas 69V 32Ah.

Dengan kapasitas daya tersebut, motor Zeeho AE8 mampu menempuh jarak hingga 140 km untuk sekali pengisian daya.

Motor listrik Zeeho AE8 menggunakan daya mesin sekitar 10.000W dengan torsi maksimal 218Nm.

Kendaraan motor listrik ini diklaim memiliki kecepatan maksimum 100 km/jam.

BACA JUGA:9 Kelebihan Motor Listrik GT Scood, Populer di Indonesia

BACA JUGA:Pertimbangkan 10 Hal Ini Sebelum Servis Motor Listrik!

Dalam mengendalikan lajunya, motor listrik Zeeho AE8 menggunakan disc brake atau cakram sebagai pengereman depan dan belakang.

Adapun untuk jenis ban yang digunakan adalah tubeless (CST) dengan ukuran 100/80 ring 12 untuk ban depan dan 120/70 ring 12 untuk ban belakang.

Sepeda motor listrik Zeeho AE8 dilengkapi dengan beberapa fitur canggih, seperti speedometer digital, layar instrumen LCD, keyless, NFC Card, bluetooth, dan terintegrasi dengan aplikasi di smartphone.

Selain itu, tersedia tiga mode berkendara yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan akselerasi pengendara, di antaranya mode Eco, Street, dan Sport.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: