Jasa Raharja Purwokerto dan Polri gelar FGD Persiapan Arus Mudik 2024
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - PT Jasa Raharja Perwakilan Purwokerto Bersama dengan Satlantas Polres Purbalingga mengadakan FGD dalam rangka Persiapan Arus Mudik Lebaran 2024 dan upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas di Wilayah Kabupaten Purbalingga.
Arus mudik Lebaran tahun 2024 akan segera datang, peningkatan jumlah pengguna jalan yang memasuki Wilayah Kabupaten Purbalingga diperkirakan akan terus meningkat hingga H-2 Lebaran Idul Fitri.
Jasa Raharja Perwakilan Purwokerto bersama dengan Satlantas Polres Purbalingga mulai mempersiapkan langkah-langkah strategis menyambut arus mudik lebaran 2024.
Dalam FGD tersebut dihasilkan 4 upaya strategis dalam menghadapi arus mudik lebaran 2024 diantaranya cek jalur titik rawan laka di Jalur Bayeman Tlahab Lor Kecamatan Karangreja, Pemasangan rambu jalur penyelamat, pengaturan arus lalu lintas di perempatan sirongge serta Optimalisasi Satgas Quick Respon.
Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Purwokerto, R. Harry Prabowo menyampaikan akan mendukung upaya dari Polri dalam rangkan pengamanan arus mudik 2024. Jasa Raharja juga akan melakukan kordinasi secara berkelanjutan dengan Satlantas Purbalingga untuk dapat melakukan langkah-langkah strategis dalam mengahadapi arus mudik Lebaran 2024, terutama terkait penanganan kecelakaan lalu lintas baik saat evakuasi sampai dengan penangan dan penjaminan di Rumah Sakit.
Jasa Raharja juga menyampaikan sudah berkordinasi dengan 7 Rumah Sakit di wilayah kabupaten Purbalingga untuk mempersiapkan bila mana terjadi kasus laka lantas agar dapat tertangani dengan baik dan mendapatkan kepastian jaminan secara akurat.
“Kepada masyarakat yang akan memasuki wilayah Kab. Purbalingga kami himbau agar selalu berhati-hati di jalan, patuhi peraturan lalu lintas yang ada serta cek kondisi kendaraan yang akan dipakai untuk mudik. Semoga Masyarakat lancar dalam menghadapi arus mudik 2024 ini”. Ujar R. Harry Prabowo. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: