Bagaimana Perawatan Motor Listrik yang Baru Dibeli? Pemula Wajib Tahu!

Bagaimana Perawatan Motor Listrik yang Baru Dibeli? Pemula Wajib Tahu!

Bagaimana Perawatan Motor Listrik yang Baru Dibeli-Freepik-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Bagaimana perawatan motor listrik yang baru dibeli? Hal ini tentu menjadi pertanyaan bagi pengguna yang baru mulai menggunakan motor listrik.

Perawatan motor listrik memiliki beberapa perbedaan dengan motor konvensional, tetapi itu tidak berarti lebih sulit atau rumit. Karena memiliki jumlah komponen yang lebih sedikit, perawatan motor listrik menjadi lebih sederhana. 

Meskipun membutuhkan servis secara berkala seperti motor konvensional, perawatan motor listrik memiliki karakteristik yang berbeda. Untuk menjaga agar motor listrik tetap dalam kondisi yang baik, mari kita simak bagaimana perawatan motor listrik yang baru dibeli berikut ini!

1. Rutin Mengganti Van Belt 

Melakukan penggantian van belt secara teratur merupakan salah satu tindakan penting dalam merawat motor listrik. Van belt berfungsi sebagai penggerak motor listrik, mirip dengan fungsi pada motor matic.

BACA JUGA:Yuk Mengenal Motor Listrik Alva One yang Memiliki Perawatan Mudah dan Hemat!

BACA JUGA:Perhatikan! Inilah Cara yang Penting untuk Perawatan Motor Listrik Setelah Ditinggal Mudik

Setelah membeli motor listrik, disarankan untuk secara rutin memeriksa komponen ini. Sebagai pedoman, van belt sebaiknya diganti setelah motor telah menempuh jarak 3.000 km. 

Pemeriksaan rutin ini diperlukan untuk mencegah potensi putusnya van belt saat sedang digunakan. Jika van belt putus, motor tidak akan bisa beroperasi dengan normal. 

Oleh karena itu, penting untuk selalu memeriksa komponen penting ini agar dapat menghindari masalah yang tidak diinginkan.

2. Hindari Berkendara di Genangan Air

Hindari mengendarai motor listrik di daerah yang tergenang air, meskipun motor masih mampu bergerak. Secara umum, kendaraan bermotor sebaiknya tidak digunakan di area yang terendam banjir. 

BACA JUGA:Simak! Inilah Tips Perawatan yang Bisa Dilakukan pada Rem Motor Listrik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: