Membuat Sate Lezat untuk Tahun Baru, Begini Resep dan Tips nya

Rabu 27-12-2023,18:56 WIB
Reporter : Fani Aristianti
Editor : Puput Nursetyo

Sate lezat biasanya disajikan dengan saus kacang. Kamu bisa membuat saus kacang dengan mencampurkan kacang tanah yang sudah digiling halus, kecap manis, air, gula merah, garam, dan sedikit air jeruk nipis. Rebus hingga mendidih dan saus kacang siap disajikan sebagai pelengkap sate.

Tips:

Jangan lupa untuk merendam tusuk sate sebelum digunakan agar tidak gampang terbakar saat dipanggang. Untuk hasil yang lebih lezat, kamu bisa menambahkan irisan bawang merah atau bawang putih yang dimasukkan bersamaan dengan potongan daging pada proses marinasi.

BACA JUGA:Destinasi Kuliner Sate Martawi Paling Enak di Cilacap

BACA JUGA:Resep Yakitori Simpel, Sate Khas Jepang yang Sangat Cocok Jadi Menu Tahun Baru

Jangan lupa sesuaikan tingkat kepedasan dengan menambahkan cabai sesuai selera. Jika menggunakan daging sapi, pastikan untuk memilih potongan daging yang berlemak agar sate lebih lezat dan juicy.

Nah, dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa menyajikan sate lezat yang akan menjadi pusat perhatian di meja makan tahun baru. Selamat mencoba dan selamat menyambut tahun baru dengan hidangan yang lezat!.(fni/*)

Kategori :