Resep Membuat Lanting Kebumen Angka 8, Kuliner Legend dari Kebumen

Senin 09-10-2023,10:48 WIB
Reporter : Dian Puspitasari
Editor : Laily Media Yuliana

2. Kemudian siapkan singkong, kupas dan bersihkan. Rendam singkong selama satu jam untuk memastikannya benar-benar bersih. Kukus singkong kurang lebih 20-40 menit dan pastikan singkong empuk.

BACA JUGA:Cerita Mitos di Goa Jatijajar Kebumen, Ada Sendang yang Bisa Bikin Awet Muda !

BACA JUGA:Nikmatnya Nasi Penggel, Makanan Khas Kabupaten Kebumen yang Legendaris, Wajib Kamu Coba!

3. Sekarang kamu perlu menghancurkan singkong yang sudah dikeluarkan tadi. Bagian terpenting adalah singkong dihaluskan, tapi kamu juga bisa menggilingnya terlebih dahulu jika ingin lebih mudah dicampur. Selanjutnya ambil bumbu halus dan sisihkan terlebih dahulu.

4. Lalu, campur singkong yang telah dihaluskan dengan bumbu marinasi tadi. Biarkan bumbu dan singkong meresap merata, kemudian uleni hingga kalis. Kini adonan sudah siap dibentuk.

5. Ambillah sedikit adonan yang sudah disiapkan dan putar hingga membentuk utas tali. Untuk mempermudah langkah ini, jika kamu memiliki mesin rolling, kamu bisa menggunakannya, ya, untuk membentuk adonan tepung singkong. Kalau sudah, bentuk singkong menjadi bentuk angka delapan atau lingkaran.

6. Lalu, jemur lanting di bawah terik matahari hingga kering. Apabila cuaca cerah, biasanya hanya membutuhkan waktu sehari untuk kering. Akan tetapi, jika hujan, jemurlah beberapa hari hingga benar-benar kering.

7. Siapkan minyak goreng dalam wajan dengan api sedang, ya. Panaskan sekejap, kemudian goreng lanting hingga berwarna cokelat keemasan.

Kalau sudah matang, angkat segera dan tiriskan. Jadi, kalau kamu ingin mendiamkannya sebentar, lantingnya bisa dimasukkan ke dalam kotak.

Tetapi kalau ingin langsung disantap, bisa dimasukkan ke dalam mangkuk.

Nah, itu dia cara pembuatan lanting singkong. Mudah, bukan? Hanya dengan sedikit bahan saja, kamu sudah bisa membuat camilan khas Kebumen ini di rumah.

Sekarang, siapkan beberapa batang singkong untuk camilan keluargamu di rumah. Bersantai dengan minum teh di pagi hari dengan camilan ringan lanting memang nikmat banget, ya. (ian)

Kategori :