Duh, Sudah Jadi Perwira Paspampres Malah Rudapaksa Prajurit Kostrad, Ini Kronologi Lengkapnya

Senin 05-12-2022,14:42 WIB
Reporter : Tangkas Pamuji
Editor : Tangkas Pamuji

Akhirnya peristiwa memilukan terjadi di sebuah Hotel di kawasan Jimbaran Bali. 

Kronologi peristiwa pemerkosaan yang dilakukan Mayor Inf Bagas Firmasiaga (BF) terhadap Letda Caj (K) GER ini terjadi pada 15 November sampai 16 November 2022.

BACA JUGA:Luar Biasa, Pelaku UMKM Sampai Restock Dagangan Berkali-Kali

Informasi yang dihimpun fin.co.id, peristiwa memilukan yang menimpa Letda Caj (K) GER berawal saat dirinya pada 18 September 2022 mendapatkan sprin (surat perintah, Red) mengikuti seleksi dan pelatihan sebagai Security Official (SO) kegiatan KTT G20 di Bali.

Usai memperoleh sprin tersebut, pada 22 September 2022 Letda Caj (K) GER terbang dari Makassar menuju Jakarta. 

Keesokan harinya tanggal 23 September 2022, Letda Caj (K) GER diperintahkan berkumpul di Mako Paspampres di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Selanjutnya, pada 24 Oktober 2022 Letda Caj (K) GER bersama anggota lainnya ditugaskan sebagai tim untuk pengamanan delegasi China.

Kemudian Letda Caj (K) GER dan tim lainnya melakukan survei dengan delegasi China sampai hingga 27 Oktober 2022.

Pada 2 November 2022 delegasi dari 4 negara besar seperti China, Amerika, Rusia dan Jepang telah datang untuk melakukan survei ke Bali. 

BACA JUGA:Perda Penanganan PGOT Tak Kunjung Ditetapakan, Ini Penyebabnya

Letda Caj (K) GER dan timnya pun menyesuaikan dengan rangkaian kegiatan yang telah diatur oleh panitia.

Di tengah kegiatan yang padat itu, pada 4 November 2022 sekitar pukul 12.00 WITA, Letda Caj (K) GER memperoleh kabar dari Makassar.

Orang tua Letda Caj (K) GER mengabarkan neneknya meninggal dunia. 

Mendengar kabar itu, spontan Letda Caj (K) GER menangis.

Saat menerima informasi neneknya meninggal, posisi Letda Caj (K) GER sedang berada dalam mobil menuju Garuda Wisnu Kencana (GWK) untuk keperluan survei lokasi. 

Di dalam mobil tersebut, Letda Caj (K) GER bersama Kolonel (Mar) D, Mayor Inf Bagas Firmasiaga dan driver. 

Kategori :