PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sejarah terjadi di kompetisi internal Askab PSSI Purbalingga.
Tahun ini, seluruh juara kompetisi, baik dari Liga 1, Liga 2 dan Liga 3 diborong tim asal Kecamatan Bobotsari.
Setelah sebelumnya, Renasha FC Desa Majapura yang berhasil menjadi juara Liga 1.
BACA JUGA:Waspada Cuaca Ekstrem Pekan Ini
Tim asal Bobotsari lainnya, Command One Desa Karangmalang berhasil menjadi juara Liga 2.
Terbaru, Perssib Desa Bobotsari berhasil menjadi juara Liga 3.
Tim ini berhasil menjadi juara Liga 3 setelah mengalahkan Limas Putra Limbangan dengan, dengan skor 2-1.
BACA JUGA:Hujan Lebat, Ruas Jalan Majingklak - Palugon Cilacap Tertutup Tanah Longsor
Pertandingan digelar di Stadion Goentoer Darjono Purbalingga.
Ketua Umum Askab PSSI Purbalingga HR Bambang Irawan berharap, ke depan akan lahir juara juara baru di liga Askab PSSI Purbalingga.
Serta, muncul talenta - talenta pemain sepakbola terbaik dari purbalingga.
BACA JUGA:Pohon Tumbang Timpa Jaringan Listrik, Sebagian Wilayah Purbalingga Gelap Gulita
"Sehingga dapat mengangkat prestasi sepakbola purbalingga," katanya.
Pria yang juga Ketua DPRD Purbalingga ini juga mengatakan, pihaknya berharap dukungan dari masyarakat di Kabupaten Purbalingga.
Sebab, dalam waktu dekat ini Persibangga Purbalingga akan mentas di Liga 3 Zona Jawa Tengah atau Liga 3 Asprov PSSI Jawa Tengah.