Tegas, DLH: Pengunjung Alun-Alun Purwokerto Cukup di Pedestrian

Jumat 09-09-2022,16:37 WIB
Reporter : Laily Media Yuliana
Editor : Tangkas Pamuji

PURWOKERTO- Disediakannya pedestrian yang dilengkapi bangku di Alun-Alun Purwokerto, agar pengunjung tetap bisa menikmati waktu santai tanpa harus menginjak rumput. Menurut Kepala Bidang Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Banyumas, Puspa Wijayanti (Poppy), itu sudah cukup.

"Efek pertumbuhan rumput Alun-Alun jadi lebih baik, karena tidak diinjak," ujarnya.

BACA JUGA:Total 107 Siswa SD N 1 Sokanegara Purwokerto Alami Dugaan Keracunan

Dia mengatakan, tidak bisa memastikan apakah Alun-Alun Purwokerto nantinya akan dibuka lagi untuk umum atau tidak. Sebab mengikuti instruksi dari Bupati Banyumas.

BACA JUGA:Lebih Dari 100 Siswa SD N 1 Sokanegara Purwokerto Keracunan Minuman Teh, Mual dan Muntah

"Mungkin untuk acara-acara tertentu baru dibuka," katanya.

Poppy menuturkan, selama ini pengunjung tertib tidak menginjak rumput. Dia pun mengharapkan, bisa menjaga kebersihan di area Alun-Alun Purwokerto dengan membuang sampah pada tempatnya yang sudah disediakan. (ely)

Tags :
Kategori :

Terkait