PURWOKERTO - Hingga kini, desain awal tol Jogjakarta - Cilacap sudah beberapa kali dipaparkan. Seperti soal trase, exit tol, bahkan juga rest area.
Kasubid Tata Ruang dan Lingkungan Hidup Bappedalitbang Banyumas, Barkah ST mengatakan terkait rencana exit tol, untuk Banyumas diperkirakan akan berada di Kecamatan Sumpiuh.
BACA JUGA:Di Banyumas, Muncul Usulan Tol Layang untuk Pembangunan Tol Jogjakarta - Cilacap
"Dan pintu keluarnya melalui jalan lingkar Sumpiuh," tuturnya.
Sementara itu, berdasarkan paparan peta rencana pembangunan, direncanakan ada rest area di Banyumas. "Yaitu tepatnya berada di Kecamatan Kemranjen," kata dia.
Sebelumnya sempat diberitakan, saat ini tengah dilakukan penyusunan Analsis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal) Proyek pembangunan jalan tol Jogjakarta - Cilacap.
BACA JUGA:Residivis Sabu di Purwokerto Kembali Ditangkap
Kehadiran tol sepanjang 121,75 km ini akan menghubungkan tiga provinsi sekaligus yakni provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah dan Yogyakarta. (mhd)