TURUN: Penumpang Bus AKDP turun di Terminal Bulupitu Purwokerto. DIMAS PRABOWO/RADARMAS
PURWOKERTO - Pada libur Nataru, ada kelonggaran. Peyekatan di perbatasan dibatalkan dan diganti dengan pos pelayanan. Namun, bukan berarti membebaskan keluar masuk kota.
Pelaku perjalanan wajib untuk vaksin dosis lengkap atau sudah dua kali divaksin. Selain itu, masih diterapkan juga tes swab antigen.
Koordinator Terminal Tipe A Bulupitu Bayu Setiawan mengatakan, pos pelayanan akan didirikan di terminal Bulupitu. Sebagai upaya untuk mengarahkan masyarakat yang masih belum memenuhi syarat perjalanan.
"Misalkan nanti masyarakat ada yang masih belum vaksin, atau baru vaksin dosis pertama, kita arahkan ke layanan vaksin. Selain itu juga ada swab antigen," ujarnya.
Dikatakan, pihaknya terus akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk layanan vaksinasi dan swab antigen di terminal.
Terkait dengan armada yang akan beroperasional saat Nataru, pihaknya mengatakan, tak ada batasan armada yang akan beroperasi. Namun, pihaknya akan melakukan pengecekan.
"Kita akan lakukan pengecekan kendaraan, layak jalan atau tidak," katanya.
https://radarbanyumas.co.id/selama-nataru-naik-bus-dari-terminal-bulupitu-disyaratkan-vaksin-dosis-lengkap-dan-swab-antigen/
Bayu mengimbau, bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan saat Nataru menggunakan bus khususnya yang berangkat dari Terminal Bulupitu, untuk tetap penuhi syarat perjalanan.
"Siapkan persyaratannya. Baik vaksin maupun swab antigen. Meski kami juga akan ada posko pelayanan untuk syarat perjalanan itu. Juga bagi para calon penumpang, untuk tetap jaga kesehatan masing-masing. Jaga protokol kesehatan (prokes). Kalau memang merasa kurang sehat sebaiknya tunda dulu perjalanannya," tandasnya. (mhd)