Pedagang Pasar Pon Akan Didata Lagi, Revitalisasi Sudah 90 Persen

Sabtu 27-11-2021,12:00 WIB

BELUM SELESAI : Aktivitas pekerja di pembangunan Pasar Pon Purwokerto, Jumat (26/11). DIMAS PRABOWO/RADARMAS PURWOKERTO - Revitalisasi Pasar Pon sudah berjalan 90 persen. Namun, nantinya pedagang yang menempati bangunan pasar baru akan didata lagi. Kepala UPTD Pasar Purwokerto Wilayah II Suparwoto mengatakan, saat kondisi bangunan lama Pasar Pon, ada beberapa pedagang yang meninggalkan. Bahkan ada beberapa pedagang yang tidak berjualan di bedeng sementara yang dibangun di Lapangan Rejasari. "Biasanya kalau bangunan sudah bagus, ada yang mau jualan lagi. Jadi nanti akan kita data," katanya. Kepala Bidang Pasar Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banyumas Sarikin menuturkan, pembangunan Pasar Pon ditargetkan selesai 25 Desember mendatang. Konsepnya seperti Pasar Manis Purwokerto. Dibuat zona untuk pedagang dengan penempatannya di los. Sesuai panduan dari pemerintah pusat. "Tetap diberi sentuhan muatan lokal yang mengandung unsur khas Banyumas," katanya Selain itu, merupakan salah satu persyaratan pasar menuju SNI. Seperti di dua pasar yang baru selesai revitalisasi yaitu Pasar Banyumas dan Pasar Tambak. https://radarbanyumas.co.id/kerap-becek-bedeng-pasar-pon-di-lapangan-rejasari-dipasang-deck-pembangunan-ditarget-selesai-25-desember/ Sementara itu, Plt Dinperindag Kabupaten Banyumas Purwadi Santoso menambahkan, bangunan diubah semua. Yang penting membuat pedagang dan pembeli merasa nyaman. "Dibuat seperti Pasar Manis. Tapi hanya satu lantai. Pastinya lebih nyaman," pungkas Purwadi. (ely)

Tags :
Kategori :

Terkait