Permintaan Meningkat, Personil Pemangkasan Belum Ditambah

Rabu 26-06-2019,09:56 WIB

Pohon peneduh yang harus dirawat PURWOKERTO-Jalan dr Soeparno menjadi salah satu jalan yang teduh di kota Purwokerto. Di sebelah kanan kiri jalan berjajar pohon-pohon yang melindungi pengguna jalan dari teriknya sinar matahari. Meskipun demikian, banyak dari pohon tersebut yang sudah lebat. Bahkan dahan dan rantingnya sudah menjulur ke jalan. Widodo Sugiri, Kabid Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kabupaten Banyumas mengungkapkan, untuk pemangkasan pohon dilakukan bergilir. Ini dikarenakan jumlah petugas pemangkas pohon terbatas. "Untuk pemangkasan pohon di Jalan dr Soeparno menunggu penjadwalan. Untuk terakhir kami pangkas di Jalan dr Angka," katanya kepada Radarmas, Selasa (25/6).   Dia menambahkan saat ini pihaknya tengah fokus melayani permintaan pemangkasan dari masyarakat. Selain itu untuk pemangkasan berkala tetap dilakukan hanya saja terjadwal. "Kita saat ini jalan dua-duanya, baik yang pelayanan dan pemangkasan rutin," imbuhnya.(aam)

Tags :
Kategori :

Terkait