Nama harum Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo nampaknya tak mampu mendominasi untuk menjadi pemain terbaik Eropa 2018-2019. Terbukti, hal itu setelah, UEFA mengumumkan bahwa Pemain Terbaik Eropa 2018-2019 jatuh pada Virgil van Dijk.
Ya, pengumuman terpilihnya pemain bertahan Liverpool itu sebagai pemain terbaik Eropa musim 2018-19 tersebut dilakukan di Grimaldi Forum, Monaco, Kamis (29/8) sore waktu setempat usai acara drawing fase grup Liga Champions 2019/2020. Liga Champions 2019/2020.
sebelum Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, menyebut nama Van Dijk sebagai pemenang award tersebut. Tiga kandidat duduk di barisan terdepan, yakni Messi Ronaldo dan Van Dijk.
Seperti dilaporkan UEFA, Virgil van Dijk sendiri dianggap layak meraih penghargaan Pemain Terbaik Eropa, karena penampilan memukaunya pada musim lalu. Ya, Van Dijk berhasil membawa Liverpool keluar sebagai juara Liga Champions musim lalu.
Van Dijk tampil cukup impresif pada musim lalu. Di ajang Liga Champions, dia mencetak dua gol, dua assist, dan membuat Liverpool mencatatkan lima clean sheet dari 12 pertandingan yang dijalani.
Trofi pemain terbaik itu jadi milik Van Dijk tidak saja karena gelar Liga Champions yang didapatnya, tetapi juga lantaran mengantarkan timnas Belanda menjadi runner-up UEFA Nations League. Belanda menjadi runner-up setelah kalah tipis 0-1 dari Portugal. Selain itu, Van Dijk juga berandil besar mengantarkan Liverpool finis runner-up Premier League.
Van Dijk jadi pemain Belanda yang memenangi penghargaan ini dan pemain Liverpool kedua setelah Steven Gerrard pada 2005. Bagi Van Dijk, trofi ini menambah panjang daftar penghargaan individu yang diraihnya.
Sebelumnya, Van Dijk yang merupakan pemain berusia 28 tahun yang juga mantan pemain Southampton itu dinobatkan sebagai Bek Terbaik Liga Champions 2018-2019, PFA Players' Player of the Year 2018-2019, dan Premier League Player of the Season.
Selain Van Dijk, kiper Liverpool Alisson juga dinobatkan sebagai penjaga gawang terbaik musim 2018/19. Sama halnya dengan Van Dijk, Alison juga mampu tampil gemilang mengantarkan Liverpool juara Liga Champions 2018/19. Tercatat, kuatanya pertahanan Van Dijk dan kawalan Alisson membuat Liverpool hanya kebobolan 12 gol dari 13 pertandingan. (gie/fin/tgr)