Ratusan Perwira dan Prajurit "Bidik" Musuh

Kamis 24-05-2018,12:43 WIB

BANJARNEGARA - Untuk mengasah kemampuan prajurit dalam membidik sasaran, Kodim 0704/Banjarnegara menggelar latihan menembak senapan, Rabu (23/5). Latihan yang dilaksanakan di lapangan Desa Pringamba Kecamatan Sigaluh ini diikuti 150 orang. Dandim 0704/Banjarnegara Letkol Inf Bagas Gunanto A.Ks. mengatakan latihan menembak ini bertujuan untuk mengasah kemampuan prajurit dalam menembak sasaran dengan tepat. "Latihan menembak ini diselenggarakan untuk meningkatkan kemahiran prajurit dalam menembak serta membina profesionalisme khususnya perwira dan prajurit Kodim 0704/Banjarnegara," paparnya. Kemahiran menembak merupakan keahlian dasar yang harus dikuasai setiap prajurit TNI. Melalui latihan ini, diharapkan kemahiran prajurit dalam menembak tetap terjaga. Sebelum latihan dimulai, Danlat Kapten Inf Budi Raharjo menjelaskan mengenai mekanisme yang harus dilaksanakan oleh seluruh anggota. "Penjelaskan mengenai mekanisme yang harus diikuti ini bertujuan agar latihan berjalan dengan aman dan tertib," kata dia. Latihan menembak ini dibagi menjadi beberapa gelombang. "Setiap gelombang terdiri dari 10 anggota," jelasnya. Latihan menembak senapan ini diikuti oleh Kasdim, para Danramil, Pasi Kodim, Babinsa dan anggota TNI lainnya yang ada di jajaran Kodim 0704/Banjarnegara. (drn)

Tags :
Kategori :

Terkait