Pagi Ini, Empat Perbatasan di Cilacap Dijaga, Pelaku Perjalanan Harus Tunjukan Hasil Negatif Covid-19

Senin 08-02-2021,09:29 WIB

Pintu masuk kota Cilacap CILACAP - Empat titik perbatasan di Kabupaten Cilacap dijaga ketat. Penjagaan tersebut berlangsung pagi ini, Senin (8/2). Empat titik tersebut yakni Pos Mergo Kecamatan Dayeuhluhur, Rawaapu Kecamatan Patimuan, Kecamatan Sampang dan Jetis Kecamatan Nusawungu. "Kegiatan ini sudah berlangsung sejak Sabtu (6/2) kemarin. Dan terkahir hari ini," kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Cilacap. https://radarbanyumas.co.id/alun-alun-ditutup-dua-hari-masuk-cilacap-wajib-rapid-antigen/ Dalam penjagaan tersebut, kendaraan yang berasal dari luar kota yang masuk ke Kabupaten Cilacap harus bisa menunjukan surat tes rapid antigen dengan hasil negatif. Jika tidak bisa menunjukan, kendaraan tersebut diminta putar balik. "Kalau tidak bawa hasil tersebut, kita menyediakan rapid antigen gratis di pos-pos perbatasan tersebut. Setiap hari kita siapkan 200 tes rapid antigen bagi pelaku perjalanan," kata Tulus. Menurut Tulus, kegiatan ini diharapkan dapat menekan angka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Cilacap. Selain itu pihaknya berharap masyarakat Cilacap bisa menerapkan protokol kesehatan 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi. (ray)

Tags :
Kategori :

Terkait