PPKM di Kabupaten Cilacap Akhirnya Juga Diperpanjang, Ruas Jalan Protokol Disemprot Disinfektan

Minggu 24-01-2021,16:34 WIB

Penyemprotan disinfektan di jalanan Cilacap. Foto Rayka / Radar CILACAP - Kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kabupaten Cilacap resmi diperpanjang. Pemberlakuan tersebut mulai tanggal 26 Januari sampai 8 Februari 2021. Sebelumnya, Pemerintah sedang melakukan pembatasan kegiatan masyarakat akibat tingginya angka kasus corona mulai 11 sampai 25 Januari 2021 di Pulau Jawa dan Bali. https://radarbanyumas.co.id/ppkm-tahap-ii-pemkab-cilacap-masih-menunggu-instruksi-gubernur/ https://radarbanyumas.co.id/bupati-banyumas-ppkm-di-banyumas-resmi-diperpanjang-sampai-8-februari/ Kapolres Cilacap, AKBP Dr Leganek Mawardi mengatakan, Pemerintah Kabupaten Cilacap bersama unsur TNI/Polri kembali melakukan sosialisasi terkait perpanjangan kegiatan PPKM tersebut. Selain itu, pihaknya juga melakukan penyemprotan disinfektan secara serentak pada Minggu (24/1/2021). "Sore ini dilakukan penyemprotan disinfektan serentak di Kabupaten Cilacap. Khususnya ruas jalan protokol yang sering terdapat kerumunan. Penyemprotan ini juga dibarengi dengan sosialisasi ke masyarakat terkait perpanjangan PPKM," kata Kapolres. Dijelaskan Kapolres, ada perubahan aturan saat PPKM tahap II nanti. Jam malam saat penerapan PPKM tahap II ditambah satu jam. Jika sebelumnya jam malam diberlakukan pukul 19.00, sekarang menjadi pukul 20.00. Dengan demikian, jam operasional bagi para pelakua usaha bertambah satu jam. "Masyarakat masih harus mengindari kerumunan. Untuk kegiatan yang mengundang kerumunan seperti hajatan dan lain sebagainya masih belum boleh," jelas Kapolres. Pihaknya berharap masyarakat Kabupaten Cilacap bisa mematuhi aturan-aturan saat PPKM tahap II nantinya. Pasalnya saat ini kasus Covid-19 di Kabupaten Cilacap terus meningkat. Hingga Minggu (24/1/2021) jumlah total kasus Covid-19 di Kabupaten Cilacap sebanyak 6.449 kasus. Sedangkan jumlah kasus aktif sebanyak 1.718 kasus. Jumlah pasien sembuh sebanyak 4.563 pasien dan jumlah pasien meninggal sebanyak 168 pasien. (ray)

Tags :
Kategori :

Terkait