Wisatawan Asal Tegal Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal

Kamis 03-12-2020,09:45 WIB

Evakuasi wisatawan asal Tegal CILACAP - Suleman (18) wisatawan asal Desa Tembongwah, Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal akhirnya ditemukan. Sebelumnya, ia dan ke 10 kawannya berenang di Pantai Rawajarit, Kesugihan Cilacap, Selasa (1/12). Naasnya ke 11 orang tersebut tergulung ombak. 10 orang berhasil selamat, namun Suleman hilang tenggelam dan ditemukan dalam keadaan tak bernyawa pada Kamis (3/12) pukul 01.00 dini hari. https://radarbanyumas.co.id/wisatawan-asal-tegal-tenggelam-di-pantai-rawajarit-kesugihan/ "Korban ditemukan tidak jauh dari lokasi kejadian pada pukul 01.00 dini hari dalam keadaan meninggal dunia. kemudian korban di bawa ke RSUD Cilacap," kata I Nyoman Sidakarya, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap. Dengan ditemukannya Suleman, lanjut I Nyoman, secara resmi operasi SAR ditutup dan Unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuanya masing-masing. Sementara itu, pihaknya juga telah mengakhiri operasi SAR di Sungai Serayu, Kecamatan Adipala. Pasalnya, hingga hari ke tujuh, Agil Saputra (17), seorang pemuda yang tenggelam di Sungai Serayu belum ditemukan. Dijelaskan, Agil dilaporkan tenggelam di Sungai Serayu pada Kamis (26/11) Agil bersama dua rekannya Saeful Mustoli (16) dan Alvian Ferdiansah (15), hendak memancing di Sungai Serayu. Akan tetapi saat berada di tengah sungai, sampan yang mereka tumpangi oleng akibat ketidakseimbangan beban sehingga terbalik. "Sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) jika hingga hari ke tujuh pencarian tidak ditemukan, korban dinyatakan hilang. Dan operasi SAR secara resmi kami tutup," pungkas I Nyoman. (ray)

Tags :
Kategori :

Terkait