Dua Nelayan Ciamis Tenggelam di Karanganyar

Senin 06-01-2020,09:00 WIB

PENCARIAN : Basarnas Pos SAR Cilacap melakukan pencarian korban hilang di perairan karanganyar, Minggu (5/1). ISTIMEWA CILACAP- Dua nelayan asal Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat tenggelam di blok Karanganyar Kecamatan Kawunganten, atau seberang pelabuhan Majingklak Sabtu (4/1) sekira pukul 08.00. Kejadian bermula ketika kedua nelayan Iing (62) dan Nana (50), keduanya warga Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis. Sekira pukul 05.00 mereka menyewa perahu untuk menyeberang ke Majingklak-Karanganyar. Sekira pukul 08.00 kedua nelayan tersebut terpeleset saat melempar jaring, kemudian hanyut dan tenggelam. Salah satu nelayan Iing sebenarnya mencoba menolong rekannya, tetapi malah ikut terbawa arus. Nelayan yang sedang mengetahui kejadian dan langsung menolong Iing. Tetapi satu rekannya yakni Nana tidak berhasil diselamatkan dan dalam pencarian. https://radarbanyumas.co.id/tabrak-lari-seorang-pria-meninggal-dunia-di-jalur-desa-karangrau-banyumas/ Kejadian tersebut kemudian dilaporkan kepada Tim Tegana Pangandaran, Tegana Pangandaran, dan Basarnas Pos SAR Cilacap. Koordinator Basarnas Pos SAR Cilacap Mulwahyono menambahkan, karena Tempat Kejadian Perkara (TKP) di perbatasan, dan cenderung masuk Pangandaran Jawa barat, pihaknya lebih bersifat koordinasi dalam pencarian korban hilang tersebut. "Pencarian dari Basarnas Tasikmalaya, korban hilang tadi sudah berhasil diketemukan dalam keadaan meninggal dunia," tandasnya. (nas)

Tags :
Kategori :

Terkait