Pengamanan Gereja di Cilacap Ditingkatkan

Senin 21-05-2018,10:00 WIB

Satu Minggu Pasca Bom Surabaya CILACAP-Satu minggu pasca serangan bom teroris di tiga gereja di Surabaya, Kepolisian Resor Cilacap masih meningkatkan kewaspadaan dalam mengantisipasi ancaman. Seperti yang dilakukan jajaran Polres Cilacap, pada pengamanan Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat (GPIB) Galilea yang berada di jalan Rinjani, Minggu (20/5). Kanit Sabhara Polsek Cilacap Tengah, Iptu Adhy Sulastiani yang bertugas memimpin pengamanan mengatakan, kewaspadaan terus ditingkatkan dan dilakukan secara lebih intensif. LEBIH WASPADA : Pengamanan GPIB Galilea yang berada di jalan Rinjani, dilakukan lebih intensif dan penuh kewaspadaan, Minggu (20/5).NASRULLOH/RADARMAS "Pengamanan seperti ini sebenarnya kegiatan rutinitas setiap Sabtu dan Minggu pada tempat ibadah. Cuma kali ini lebih intensif" ujarnya. Menurut dia, hal tersebut dilakukan supaya jamaah bisa merasa nyaman, aman dan tenang dalam beribadah. "Selain itu juga, ini merupakan upaya kami dalam mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan," tegasnya. Pada pengamanan ibadah kemarin, pihaknya menerjunkan tujuh personil di GPIB Galilea. Jumlah itu sama saat pengamanan sebelum terjadinya teror bom pada tiga gereja di Surabaya. "Tidak ada tambahan personil. Ini sudah diploting sedemikian rupa," pungkasnya. (nas/din)

Tags :
Kategori :

Terkait