Alun-Alun Majenang Kian "Menyala"

Selasa 16-01-2018,12:00 WIB

MAJENANG - Tata lampu dan keberadaan videotron, membuat alun-alun Majenang kian menyala pada malam hari. Penataan lampu ini tersebut menyesuaikan ukuran dan bentuk lapangan hingga bisa menjangkau seluruh sisi. Demikian juga dengan lampu penerangan yang ada di dalam komplek kantor kecamatan. "Lama sekali tidak pulang. Sekarang alun-alun jauh lebih menyala," ujar Budiono, salah satu warga Desa Jenang Kecamatan Majenang. MAKIN TERANG : Lampu PJU di alun-alun Majenang membuat suasana tetap cerah pada malam hari.HARYADI/RADARMAS Menurutnya, kondisi sekarang jauh berbeda dibandingkan terakhir kali dirinya pulang sekitar enam tahun lalu. Saat ini alun-alun baru pada tahap awal penataan dan belum banyak lampu penerangan. Hanya ada beberapa saja di bagian sudut. Selain itu, pedagang yang berjualan disana masih bisa dihitung dengan jari. "Sekarang lebih semarak meski malam hari. Kalau cuaca terang enak untuk bersantai," kata dia. Hal serupa juga diutarakan oleh Sinta. Siswa salah satu SLTA di Majenang ini, mengaku sering menikmati akhir pekan bersama teman atau keluarga. Salah satu alasan mereka kesana adalah karena penerangan yang cukup hingga mudah untuk menikmati kuliner pilihan. "Terang hingga suasananya lebih enak untuk sekedar duduk dan jajan," kata dia. Koordinator petugas di UPT Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Perkimta) Majenang, Irawan Setiyadi mengatakan, pihaknya berupaya agar seluruh lampu disana bisa berfungsi sepanjang malam. Jika ada gangguan, maka pihaknya langsung menurunkan petugas Penerangan Jalan Umum (PJU). "Kalau ada kerusakan langsung kita perbaiki. Kita upayakan seluruh lampu dalam kondisi on," kata dia.Dia menambahkan, PJU tidak hanya terpasang di seluruh sisi alun-alun. Namun juga ada yang ditanam di komplek pendopo kecamatan. Tujuannya untuk memastikan penerangan mencukupi. Sebab pendopo sering dipakai untuk berbagai acara seremonial oleh dinas serta instansi, baik pemerintah maupun swasta. (har/din)

Tags :
Kategori :

Terkait