Ramai Pengunjung, Lantai II Pasar Sampang Mulai Menggeliat

Jumat 22-07-2016,08:10 WIB
Ramai Pengunjung, Lantai II Pasar Sampang Mulai Menggeliat

SAMPANG - Setelah terpuruk hampir selama dua tahun, sekarang Pasar Sampang mulai menunjukan geliatnya. Hal itu setelah lantai II Pasar Sampang dapat ditempati sebelum puasa kemarin. Apalagi penempatan lantai II sudah ditunggu cukup lama para pedagang. Ketua Paguyuban Warga Pedagang Pasar (PWPP) Sampang Marsono mengatakan, sejak ditempati memang geliat Pasar Sampang terus meningkat. Bahkan, banyaknya pengunjung pasar juga terus meningkat. “Dulu (sebelum penempatan, red), selain terpencar juga kondisinya kurang nyaman. Sehingga warga enggan ke pasar. Sekarang pedagang sudah menyatu dalam satu tempat sehingga pengunjung lebih mudah mencari kebutuhan,” kata dia. Selain itu, pedagang juga berusaha melakukan upaya agar Pasar Sampang bertambah ramai. Salah satunya dengan melakukan promosi lantai II Pasar Sampang. Sebab hampir semua kebutuhan sekarang sudah menjadi satu. “Pedagang melakukan upaya kami pun terus melakukan upaya. Agar Pasar sampang bisa bertambah ramai,” beber dia. Pedagang mengakui jika sekarang ini kondisinya lebih baik. Namun masih belum stabil, sebab jika sudah siang hari kondisi lantai II nampak sepi. Sehingga perdagangan tidak bisa seramai dulu sebelum dibangun. “Ya ini perjuangan mudah-mudahan cepat kembali pulih dan ramai lagi. Sehingga pedagangpun bisa bertahan,”kata Sutarno, salahs eorang pedagang. Dikatakan dia saat ini para pedagang masih fokus untuk mengembalikan para pelanggan yang berkurang akibat bolak – balik pindah tempat. Dulu sebelum dibangun pelangganhya banyak, namun setelah dibangun berkurang. “Tiba-tiba kebakaran lagi sehingga berdagang di jalanan dan pelanggan pun berkurang lagi. Dan sekarang sudah ditempati ya berjuang lagi,”katanya. Sementara itu Camat Sampang Drs Akhmad Nurlaeli MSi kepada Radarmas merasa gembira. Sebab dengan berdikari para pedagang akhirnya bisa keluar dari persoalan. Dia juga mengakui tidaik bisa banyak membantu karena bukan kewenangannya. “Yang penting sekarang Pasar Sampang sudah mulai kembali ramai dan menjadi bagian dari pertumbuhan ekonomi di Sampang,”kata dia. (yan/ttg) Ramai Pengunjung, Lantai II Pasar Sampang Mulai Menggeliat

Tags :
Kategori :

Terkait