Pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman Tetap Lanjut

Selasa 26-06-2018,09:00 WIB

Ada Wacana Nama Diganti PURBALINGGA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga memastikan pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman di Desa Wirasaba, Kecamatan Bukateja, tetap dilanjutkan. Hal itu ditegaskan Kepala Dinas Perhubungan (Dinhub) R Imam Wahyudi kepada Radarmas. "Berdasarkan hasil rapat terakhir yang saya ikuti di Jakarta, pembangunan tetap jalan," katanya ditemui di sela-sela Rapat Paripurna di DPRD Kabupaten Purbalingga, Senin (25/6). BANDARA : Pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman bakal tetap dilakukan. Namun sempat muncul wacana nama bandara diganti.DOK RADARMAS Menurutnya, hal itu menjawab keraguan dari masyarakat terkait kelanjutan pembangunan bandara. Karena hingga saat ini belum ada aktivitas pembangunan di Lapangan Udara (Lanud) Jenderal Besar Soedirman. "Bahkan, tim kajian dari ITB juga sudah turun. Mereka sudah melakukan kajian-kajian terkait pembangunan bandara," imbuhnya. Dia menambahkan, kehadiran Presiden RI Joko Widodo ke Purbalingga merupakan penanda proses pembangunan bandara. "Proses pembangunan bandara meliputi kajian-kajian, pembuatan DED, serta pembuatan masterplan. Kemudian diakhiri dengan pembangunan fisik," lanjutnya. Imam juga menegaskan, operasi tangkap tangan (OTT) KPK yang melibatkan Bupati Non Aktif H Tasdi SH MM, tak berpengaruh dengan proses pembangunan bandara. "Semua tetap pada rencana semula," katanya. Dia juga mengungkapkan, ada kemungkinan terjadi pergantian nama bandara. Sebab, nama Bandara Jenderal Besar Soedirman bakal dipakai untuk bandara internasional di Kulonprogo, Yogyakarta. "Sempat ada pembicaraan, nama Jenderal Besar Soedirman lebih layak dipakai untuk bandara yang jauh lebih besar. Sebab, nama-nama jenderal yang notabene bawahan Jenderal Besar Soedirman dipakai untuk bandara-bandara besar," jelasnya. Jadi sempat dipikirkan nama tersebut akan digunakan untuk nama bandara yang lebih besar, bukan di Purbalingga. Sedangkan nama untuk bandara di Purbalingga masih belum disebutkan. Namun, Imam belum memastikan nama bandara akan diganti atau tidak. Sebab, hal itu masih belum dilakukan dalam forum pembicaraan resmi. (tya/sus)

Tags :
Kategori :

Terkait