Empat Anak Punk Diamankan

Selasa 19-03-2019,10:00 WIB

DIAMANKAN : Anggota Polsek Ajibarang mengamankan empat anak punk yang mangkal di Taman Kota kemarin.Polsek Ajibarang untuk Radarmas Dalam Operasi Premanisme PURWOKERTO- Empat anak punk atau anak jalanan terjaring razia Polsek Ajibarang Senin (18/3) kemarin. Mereka terjaring saat mangkal di Taman Kota Ajibarang. Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun SIK melalui Kapolsek Ajibarang AKP Supardi mengatakan, pagi kemarin pihaknya menggelar razia premanisme rutin. Saat petugas melintas di taman kota, melihat ada sekelompok anak punk sedang nongkrong. Melihat hal itu, anggota Polsek Ajibarang mengentikan kendaraan patroli. Anggota pun langsung turun dari mobil menghampiri sekelompok anak punk tersebut. "Tanpa pikir panjang, mereka langsung kami amankan ke Mapolsek Ajibarang. Mereka diangkut menggunakan mobil patroli dinaikkan di bagian belakang kendaraan patroli," ujarnya. Setibanya di Mapolsek Ajibarang, keempat anak punk yang masih belia ini diberi pembinaan oleh Kapolsek. Selain diberi pembinaan, empat anak punk tersebut juga didata. "Kami juga melakukan pemeriksaan badan, mengantisipasi adanya barang terlarang yang dibawa anak punk ini. Mereka juga diberi surat pernyataan agar ditandatangani," jelas Supardi. Dia menerangkan, setelah memberi pembinaan dan pendataan serta pemeriksaan, keempat anak punk tersebut dipulangkan ke rumah masing-masing. Keempat anak punk itu, diminta berhenti hidup di jalanan. "Kami imbau mereka juga kepada orang tua, agar menjalani hidup di jalur yang baik. Menjadi anak punk tidak menjamin masa depan, lebih baik berbakti pada orang tua dan membantu pekerjaan mereka," terangnya. Dia menambahkan, operasi premanisme akan terus digencarkan di wilayah Ajibarang. Pasalnya, di wilayah tersebut kerap terdapat anak punk yang mangkal di tempat umum. "Razia tersebut akan kami gencarkan terus, untuk meminimalisir potensi tindak kejahatan. Selain itu, keberadaan anak punk di tempat umum juga meresahkan masyarakat, sehingga razia premanisme kami lakukan untuk menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusif," imbuh Supardi. (mif)

Tags :
Kategori :

Terkait