Pagar Dirusak, Tiga Ruangan Kantor Bupati Dihujani Batu

Sabtu 30-08-2025,20:15 WIB
Reporter : Juni R
Editor : Ali Ibrahim

Sesaat kemudian, asap berkurang. Mulai menipis. Ini membuat massa perlahan kembali mendekat ke lokasi.

Kerusakan tampak jelas di sekitar area. Pot bunga pecah berserakan. Kaca-kaca pecah. Batu berserakan. Beberapa motor polisi rusak, jadi sasaran amukan massa. 

Aksi demonstrasi ini sendiri membawa lima tuntutan utama dari massa yaitu ; 

1. Menolak berbagai bentuk represivitas yang dilakukan aparat penegak hukum.

2. Menuntut pencopotan Kepala Kepolisian Republik Indonesia sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap publik.

3. Menuntut pengusutan secara transparan terhadap tindakan represif yang dilakukan aparat dalam setiap aksi unjuk rasa.

4. Menolak dan mengutuk ucapan maupun tindakan para wakil rakyat yang tidak berpihak kepada rakyat.

5. Menuntut dibuatnya kebijakan atau produk hukum yang benar-benar memperhatikan kesejahteraan rakyat. (res)

Tags :
Kategori :

Terkait