Keuntungan Daftar Merchant ShopeePay bagi UMKM di Bulan Ramadan

Kamis 13-03-2025,13:21 WIB
Reporter : Dian Sari
Editor : Laily Media Yuliana

RADARBANYUMAS.CO.ID - Shopee memberikan peluang bagi para pelaku usaha untuk bergabung sebagai Merchant ShopeePay dan ShopeeFood.

Dengan menjadi merchant, Anda bisa memperluas jangkauan bisnis dan meningkatkan penjualan melalui layanan digital yang praktis dan efisien.

Merchant ShopeeFood ditujukan bagi pemilik usaha kuliner yang ingin menjual produknya secara online, sementara Merchant ShopeePay memungkinkan pembayaran digital di toko fisik maupun online.

Proses pendaftaran Merchant ShopeePay dan ShopeeFood cukup mudah dan bisa dilakukan langsung melalui aplikasi Shopee Partner.

BACA JUGA:Begini 8 Cara Cerdas Kelola Dompet Digital untuk Menghindari Kebiasaan Boros

BACA JUGA:Mengelola Uang dengan Dompet Digital selama Ramadan: Tetap Hemat, Ibadah Lancar!

Langkah-langkahnya sederhana dan hanya memerlukan beberapa dokumen pendukung yang sesuai dengan persyaratan Shopee.

Dengan mendaftarkan usaha Anda sebagai merchant, Anda bisa memaksimalkan potensi bisnis, terutama di bulan Ramadan yang biasanya mengalami peningkatan transaksi.

Untuk mulai mendaftar, siapkan beberapa dokumen seperti identitas pemilik, rekening bank, dan NPWP jika tersedia.

Setelah itu, unduh aplikasi Shopee Partner di Google Play Store atau App Store, lalu lakukan pendaftaran dengan nomor handphone aktif.

BACA JUGA:Perbandingan Antara Dompet Digital dan Kartu Kredit, Mana yang Lebih Aman? Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Anti Boros! Gunakan Dompet Digital Tanpa Biaya Admin untuk Transaksi Lebih Mudah

Anda akan menerima kode OTP yang harus dimasukkan untuk verifikasi, kemudian buat password untuk mengakses akun Shopee Partner.

Setelah berhasil masuk, pilih jenis pendaftaran yang sesuai dengan bisnis Anda. Jika bisnis dimiliki secara perseorangan, klik "Mulai Aktivasi" lalu pilih tipe usaha yang ingin didaftarkan.

Isi informasi usaha dengan benar, termasuk data pemilik usaha yang harus sesuai dengan identitas resmi. Jika usaha berbentuk badan hukum, Anda akan diminta mengisi formulir dengan informasi yang lebih lengkap.

Kategori :